Mohon tunggu...
Najmy Mawaddatina
Najmy Mawaddatina Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswi

luv

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) UIN Malang Mengikuti Acara Market Day Santri di LPD AL-Bahjah Pusat Cirebon

23 Mei 2024   19:51 Diperbarui: 23 Mei 2024   19:57 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sabtu, 02 Maret 2024 Mahasiswa KKM UIN Malang  ikut meramaikan kegiatan market day yang diikuti oleh seluruh santriwati dari tingkat SDIQu, SMPIQu, SMAQIu, STAIBA, hingga karyawan LPD (Lembaga Pendidikan Dakwah) AL-Bahjah . Acara ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh LPD yang dilaksanakan sekali dalam setahun dalam setiap 3 hari sebelum puasa ramadhan. 

Dalam acara ini, para santri dan karyawan turut andil dalam memeriahkan acara market day dengan berniaga di dalam lingkungan pondok pesantren putri. Terdapat banyak macam stand di dalam market day disana terdapat jajanan seperti sempol, seblak, tahu gejrot, cireng, puding, es teler, keripik dll, selain jajanan mereka juga menjual baju aksesoris seperti gelang dan bandana. slain stand jualan di dalam acara market day ini terdapat juga rumah hantu yang langsung diperankan oleh santriwati SMAIQu Al-Bahjah dan spot foto. Uniknya dalam acara ini tidak menerimas uang tunai melainkan menggunakan voucher yang diganti dengan uang tunai. 

Acara market day ini berlangsung secara meriah.  Santri dan para karyawan turut bahagia dalam kegiatan ini, guna menambah kretifitas santri dalam berniaga. Mahasiswa KKM UIN Malang mengikuti acara market day pada hari sabtu, dimana kegiatan ini dimulai dari hari jum'at hingga minggu dan turut membeli kretivitasb santri. makanan dan barang2 yang dijual di stand termasuk murah dimulai dari seribu rupiah. Dalam kegiatan ini juga terdapat acara lain seperti kuis antar santri kemudian mendapatkan hadiah dan rangkaian acara lainya. 

Kegiatan ini bertujuan agar melatih sanrtiwati dalam berjual beli, mengatur strategi penjualan, maupun mengatur keuangan. Selain itu, kegiatan ini melatih santri untuk lebih tertib atau antri ketika membeli. Dan, semoga kelak  dengan kegiatan ini terciptanya benih-benih pengusaha atau wirausaha handal.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun