Mohon tunggu...
Si Penonton Layar
Si Penonton Layar Mohon Tunggu... Apoteker - Penikmat Film/Pembaca buku/Penikmat hal-hal unik

Berbagi sudut pandang tentang film dari sisi penonton, dan berbagi banyak hal yang perlu diulas

Selanjutnya

Tutup

Film

Trailer Baru dan Tanggal Rilis Spider-Man: Across The Spider-Verse

14 Desember 2022   15:58 Diperbarui: 14 Desember 2022   17:10 6293
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Spider-Man: Across The Spider-Verse FilmAffinity|Dok Marvel/Sony Pictures Animation

Akhirnya Spider-Man: Across The Spider-Verse merilis trailer terbarunya, dan kita akan menyaksikannya pada tanggal 2 Juni 2023. Dalam trailernya hal yang ku sadari ialah Miles Morales bertambah tinggi. Ya, sekarang sosoknya berubah menjadi pribadi yang lebih dewasa. Jika dibandingkan dengan film pertamanya Miles terlihat seperti bocah yang baru pubertas.


Kemudian kita diperlihatkan adegan emosional Miles yang tengah ngobrol bersama dengan  ibunya Rio Morales.

"Apa yang paling aku khawatirkan adalah mereka tidak akan menjagamu seperti kami,"

perkataan Ibunya. Perkataan itu  mungkin muncul setelah Rio mengetahui status superhero Miles sebagai salah satu Spider-Man di Spider-Verse yang nantinya Miles akan pergi ke universe lainnya.

Dalam trailernya juga kita diperlihatkan banyaknya Spiderman dari universe lain. Terlihat kekacauan dimana-mana dan tumpang tindihnya universe. Belum bisa ditebak secara pasti kisahnya nanti seperti apa.

Banyaknya kemunculan Spiderman lain yang paling disorot ialah kemunculan kembali Spider-Gwen Peter B. Parker terasa seperti reuni kembali dari kelompok spiderman di film terdahulunya.


Tidak lupa juga yang perlu disorot kemunculan Spider-Woman dan Spider-Man 2099. Sosok mereka sepertinya akan mengambil peran penting dalam film ini. Terlihat adegan mereka terlibat secara langsung dengan Miles.

Yup, film Spider-Man: Across The Spider-Verse pasti akan menjadi film yang paling ditunggu di tahun depan. Aku pribadi menantikan film yang satu ini. Kisah Miles Morales dan visual art di film ini mampu menghipnotis penonton.

Waralaba Spiderman sepertinya akan bertahan beberapa dekade kedepannya. Inovasi dari pihak studio Sony patut diacungi jempol untuk menjaga kepopulerannya.

Hal yang paling aku harapkan dari film ini mungkin kemunculan cameo dari Stan Lee. Tentu hal itu sangat mungkin terjadi karena, film ini merupakan film animasi. Semoga dan semoga ada karena, sosok cameo Stan Lee sudah menjadi bagian dari film Super Hero terutama keluaran dari Marvel. Belum lagi Spider Man merupakan karyanya.

Mari kita nantikan dan semoga tidak ada perubahan jadwal kembali.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun