Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Dortmund Vs Leipzig 2-1, Die Borussen Puncaki Klasemen

4 Maret 2023   08:50 Diperbarui: 4 Maret 2023   09:02 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dortmund Vs Leipzig 2-1, Die Borussen Puncaki Klasemen. Foto: Twitter @RBLeipzig_EN

Borussia Dortmund berhasil memetik kemenangan saat menjamu RB Leipzig dalam lanjutan Bundesliga 2022/2023. Dortmund menang 2-1 atas Leipzig.

Laga Dortmund vs Leipzig berlangsung di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (4/3) dini hari WIB. Tuan rumah kalah dalam dominasi permainan dari tim tamu. Namun, Dortmund mampu unggul lebih dulu dan memenangkan laga berkat gol Marco Reus dan Emre Can.

Sedangkan Leipzig mampu membalas di babak kedua melalui gol yang dicetak Emil Forsberg.

Dengan hasil ini membuat Dortmund memuncaki klasemen sementara Liga Jerman dengan torehan 49 angka. Sedangkan Leipzig berada di peringkat keempat dengan raihan 42 poin.

Dortmund membuka keunggulan pada menit ke-21 lewat penalti, usai Marco Reus dilanggar kiper Leipzig, Janis Blaswich saat mencoba melewati kiper asal Jerman itu untuk mencetak gol.

Reus maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan menyarangkan bola ke sudut kanan gawang yang tak mampu dijangkau Blaswich. Skor 1-0 Dortmund memimpin.

Dortmund menggandakan kedudukan pada menit ke-39. Berawal dari tendangan bebas Julian Brandt ke kotak penalti, bola dihalau oleh pemain Leipzig tapi mengarah ke Emre Can yang berdiri bebas di luar kotak penalti.

Dengan tenang, Can melepaskan tembakan keras masuk ke sudut kanan gawang Leipzig. Skor menjadi 2-0 untuk Dortmund sekaligus menutup babak pertama.

Di babak kedua, Dortmund terus menekan pertahanan Leipzig. Pada menit ke-67 Reus melepaskan tembakan, tapi bola berhasil ditepis Blaswich.

Leipzig akhirnya berhasil memperkecil ketinggalan pada menit ke-74. Berawal dari umpan lambung Xaver Schlager bisa diterima Raum dengan baik, lalu melepaskan umpan ke depan gawang yang berhasil dituntaskan Forsberg masuk ke gawang Dortmund. Skor menjadi 2-1.

Di menit-menit akhir Leipzig nyaris menambah gol. Namun, bola tembakan Timo Werner masih bisa ditepis kiper Dortmund, Alexander Meyer.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun