Mohon tunggu...
Monica Oktafia
Monica Oktafia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Traveling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Arca Ibu Mendukung Anak di Museum Palembang

22 Mei 2024   13:36 Diperbarui: 22 Mei 2024   13:41 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://museumnegerisumsel.blogspot.com/2014/04/taman-megalith-museum-negeri-sumatera.html

Arca Ibu Mendukung Anak yang terpajang di Museum Negeri Sumatera Selatan atau yang dikenal juga dengan Museum Balaputera Dewa di Palembang, Sumatera Selatan, diperkirakan berasal dari masa prasejarah, tepatnya pada zaman Megalitik. Usia arca ini diperkirakan sekitar 2.000 tahun, yaitu antara 500 SM hingga 500 M.arca ini ditemukan di daerah Lahat, Sumatera Selatan, pada tahun 1984. Arca ini terbuat dari batu andesit setinggi 67 cm dan lebar 47 cm.

     Arca ini menggambarkan seorang wanita atau ibu dalam posisi jongkok sedang mendukung anak di punggungnya.menurut para arkeolog, arca ini melambangkan yang pertama kesuburan,yang mana dapat di lihat dari posisi ibu yang sedang mendukung anak yang melambangkan proses reproduksi dan kelangsungan hidup. Yang kedua keibuan yang mana arca ini melambangkan kekuatan dan kasih sayang seorang ibu dalam mengasuh dan melindungi anaknya. Hal ini dapat dilihat dari posisi wanita yang sedang hamil dan menggendong anaknya. Arca ini juga diyakini sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur dan kepercayaan terhadap adanya hubungan antara hidup dan mati.

Arca yang menggambarkan seorang wanita (ibu) dalam posisi berjongkok sedang mendukung anak dipunggung. Arca ini mempunyai ciri-ciri yang menarik, yakni penggambaran serba besar pada bagian-bagian tubuh tertentu seperti: badan, lengan, jari-jari tangan dan kaki. Bagian kepala, muka, mata, dan dagu berbentuk bulat. Hidungnya pesek, mulut lebar, dan bibir tebal. Pada batas bahu terlihat garis pakaian yang digunakannya, yakni jenis baju "ponco" dari Amerika. Di bagian punggung, seorang anak terlihat menggelantung pada bahu wanita ini. Anak itu memakai celana yang menyerupai "cawat". Hal yang menarik di arca ini adalah sikap letak tangan wanita itu, yang diletakkan tepat di bawah payudaranya yang besar dan menonjol. Menurut para ahli, pemahatan bentuk payudara yang besar dan menonjol, erat dengan upacara untuk kesuburan.

    Pada masa Megalitik, masyarakat sudah melakukan hal-hal religius.Salah satunya adalah pemujaan terhadap leluhur yang merupakan pedoman dalam kehidupan sehari-hari dengan didirikanlah bangunan Megalith untuk penghubung roh-roh nenek moyang,Seperti Arca Ibu Mendukung Anak.

   Fakta Menarik Pada tahun 2017-2018, Arca Ibu Mendukung Anak sempat dipamerkan di Bozar Center For Fine Arts, Brussels, Belgia, dalam pameran bertajuk "Ancestors and Rituals".Arca ini merupakan salah satu dari sedikit arca Megalitik di Indonesia yang menggambarkan sosok manusia.Arca Ibu Mendukung Anak menjadi bukti kekayaan budaya dan sejarah Sumatera Selatan, khususnya pada masa pra-sejarah.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun