Mohon tunggu...
Meylinda Rosari
Meylinda Rosari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta

I am a learner

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kisah Kasih KKN Wira Desa Ngestiharjo

28 Desember 2021   00:17 Diperbarui: 28 Desember 2021   16:24 241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada beragam kisah yang menjadi warna dalam dunia perkuliahan, salah satunya kisah KKN atau Kuliah Kerja Nyata. Dengan adanya kegiatan KKN, masyarakat di daerah memperoleh bantuan pemikiran, tenaga, dan IPTEKS yang dapat membantu perencanaan dan pelaksanaan kemajuan di tengah masyarakat. Media digital menjadi sarana baru yang dibutuhkan untuk merencanakan, dan melaksanakan kemajuan tersebut.

Pada tanggal 1 - 6 Desember 2021, tim dari Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) melangsungkan kegiatan live in KKN Wira Desa di Desa Ngestiharjo, Kasihan, Bantul. Melalui kegiatan live in, tim KKN Wira Desa UAJY dapat lebih dekat dengan para pelaku UMKM yang menjadi target kegiatan KKN Wira Desa Ngestiharjo UAJY, yaitu pendampingan UMKM Seni Lukis di Desa Ngestiharjo melalui konsep artpreneurship dalam era digitalisasi.

Kegiatan yang berlangsung selama 6 hari membawa banyak kenangan baru bagi tim KKN Wira Desa UAJY, dan juga bagi para pelaku UMKM Seni Lukis yang didampingi.

Para pelaku UMKM Seni Lukis yang didampingi oleh tim UAJY telah memiliki banyak pengalaman dalam mengembangkan usahanya selama ini. Puluhan pameran seni lukis terhitung telah diikuti oleh para pelaku UMKM tersebut. Adanya pandemi covid-19 ternyata menjadi masalah yang harus dipandang sebagai tantangan baru bagi mereka. Berbagai kegiatan bisnis seperti pengenalan produk, promosi, dan penjualan harus beralih ke media digital, seperti media sosial Instagram, Facebook, Whatsapp, dan lain sebagainya.

Melalui kesempatan live in KKN Wira Desa Ngestiharjo, tim UAJY mengenalkan serta memberikan pendampingan berupa tutorial penggunaan media sosial Instagram sebagai media bisnis. Tidak hanya itu, tim UAJY juga berbagi materi seputar personal branding. Dengan menggunakan media Instagram para pelaku UMKM tidak hanya bisa mempromosikan karya seni lukis yang ia ciptakan, tetapi juga mampu memperkenalkan dirinya dengan membawa value sebagai seorang pelukis yang mungkin menjadi menarik dan bermanfaat bagi masyarakat luas.

Rentang usia tidak menjadi hambatan besar bagi tim UAJY untuk membangun kedekatan dengan para pelaku UMKM Seni Lukis di Desa Ngestiharjo. Setelah membuat dan mengaktifkan akun Instagram, para pelaku UMKM dengan antusias mencoba menggunakan fitur-fitur yang ada di Instagram, seperti membuat postingan di feed, membuat story, sorotan, dan melengkapi profil Instagram dengan foto.


Tidak hanya sharing oleh tim UAJY, para pelaku UMKM Seni Lukis yakni Pak Agus, Pak Pomo, Pak Semi, dan Pak Sumadi juga berbagi beragam kisah kehidupan disela sesi pendampingan. Semakin memaknai kehidupan kemudian menjadi pelajaran berharga bagi para mahasiswa tim KKN Wira Desa UAJY.

Ngestiharjo dengan keramahan dan keindahannya mendukung semangat tim KKN Wira Desa untuk akhirnya menyelesaikan kegiatan live in KKN Wira Desa di Desa Ngestiharjo. Semangat dari tim UAJY dan para pelaku UMKM menjadi satu energi baru di penghujung tahun 2021 ini. Semoga perjalanan usaha para pelaku UMKM Seni Lukis Desa Ngestiharjo kedepannya semakin dilancarkan dengan adanya peran digitalisasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun