Mohon tunggu...
Tonnly Mejuah Juah
Tonnly Mejuah Juah Mohon Tunggu... karyawan swasta -

AAL IZZ WELL

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Manusia Jangkrik!!!!

7 Desember 2010   03:32 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:57 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
12916950021819597555

[caption id="attachment_78843" align="alignleft" width="269" caption="illustrasi saja"][/caption] Kenalkah anda dengan binatang yang satu ini, saya rasa semua orang pasti mengenalnya dan sekaligus mengetahui tindak tanduk serta karakteristik dari hewan mungil ini. Sewaktu kecil, kami sangat senang berburu binatang ini apalagi kami ingin membuka lahan baru diladang kami. Biasanya seiring dibukanya lahan baru akan ditemukan juga lubang-lubang kecil dari hewan kecil ini. Bila ditelusuri hingga dasar lubang ini maka kita akan menemukan seekor jangkrik didalamnya beserta sarangnya. Kami sering menemukanya hingga puluhan ekor. Disiang hari, saat kami sedang rehat maka kami sempatkan untuk membakar atau menggoreng hewan ini dan rasanya memang agak asin dan agak pahit, lumayanlah untuk mengganjal rasa lapar. mungkin karena ia makan tanah dicampur dengan dedaunan hijau makanya agak pahit. Menemukan binatang ini bukanlah suatu hal yang susah, karena biasanya ia akan meninggalkan jejak dipermukaan tanah lewat gundukan tanah yang ia keluarkan dari lubangnya. Nah bila kita menemukan seperti ini niscaya seekor jangkrik pasti sudah ada di dalamnya. Binatang ini bisa saja menggigit dan melukai pengganggunya dengan kakinya yang dilengkapi dengan duri-duri seperti perisai. Secara pisik, gigitan dan goserasnya memang tak sakit tapi ada sebagian jangkrik yang konon bisa membuat penggangunaya tak berdaya khususnya manusia, konon bila digigit maka bisa mengakibatkan kebisuan. Jangkrik yang seperti ini umumnya berwarna kuning dan lebih besar lengkap dengan sayapnya, sayangnya sangat jarang ditemukan. Berbicara mengenai manusia jangkrik, bukanlah manusia yang bisa berubah menjadi jangkrik tapi lebih kepada manusia yang mengadaptasikan/mewarisi beberapa sipat/perilaku hewan ini dalam kehidupanya. Maksudnya? Jangkrik identik dengan hewan yang hanya berkutik dimalam hari dan hewan ini hanya berani bersuara di kandang sendiri, bila keluar tak ada nyali. Nah bila di ibaratkan ke manusia maka manusia jangkrik adalah manusia yang hanya berani main dikandang saja, terlebih ketika ada masalah, manusia itu hanyalah berani berkutik di daerah sendiri, mengintimidasi di daerah sendiri tapi bila diajak keluar tak ada nyali dan keberanian. Anehnya lagi bila ada masalah tak bisa menyelesaikan masalah sendiri secara jantan tapi malah cenderung memanggil bala tentara untuk back up, takut kalah mungkin.he.. bila memang jantan, yah hadaipi sendirilah, berani berbuat berani bertanggung jawab, lagi-lagi walaupun saya bukanlah termasuk dalam kategori orang jantan juga. Huuuhhhh!! Yang lebih parah lagi manusia yang mengadaptasikan perilaku seperti ini lazimnya hanya berani menekan yang lemah saja, menekan ketika seseorang dalam keadaan down, fit tak mungkin berani. Cocokkah istilah yang tertera diatas untuk menggambarkan manusia yang berprilaku seperti tadi? Semoga saja pengibaratan saya benar. Dan terima kasih atas perhatian anda pada tulisan ini, semoga sajakita mendapatkan sesuatu, semoga. sumber gambar Salam damai,

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun