Mohon tunggu...
Medio Podcast Network
Medio Podcast Network Mohon Tunggu... Lainnya - Medio by KG Media

Medio, sebagai bagian dari KG Radio Network yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut. Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Bagaimana Jika Pacar Anak Bermasalah

6 Oktober 2022   08:56 Diperbarui: 6 Oktober 2022   09:03 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat orangtua dihadapkan dengan situasi sulit, di mana sang anak berkencan dengan orang yang tidak disukai, orangtua perlu memutuskan cara terbaik untuk menanganinya tanpa memaksa anak mereka untuk menjauh dari kekasihnya. 

Melansir Very Well Family, berikut adalah beberapa cara yang bisa diterapkan ketika mendapati anak menjalin hubungan spesial dengan seseorang yang tidak kita sukai. 

Mulailah dengan Refleksi Diri 

Tanyalah pada diri sendiri apakah ketidaksukaan tersebut hanya sebuah asumsi sepihak tentang pasangan? 

Jika jawabannya tidak, pikirkan cara terbaik untuk berbicara pada anak dan berikan alasan yang baik agar anak dapat mempertimbangkan orang yang sedang ia kencani. 

Jika merasa anak berada dalam hubungan yang tidak sehat, Anda mungkin perlu turun tangan. Namun, penting untuk memastikan bahwa kekhawatiran Anda beralasan sebelum melakukannya. 


Secara umum, mengkritik remaja tentang pilihan kencan mereka bukanlah ide yang baik. 

Hindarilah menawarkan terlalu banyak nasihat. Tidak peduli seberapa baik niatnya, ketika orangtua datang dengan kekuatan penuh untuk mengungkapkan ketidaksenangan mereka, remaja pasti akan mengabaikannya. 

Pilih Kata dengan Hati-hati 

Jika Anda menyaksikan sesuatu yang menurut Anda tidak pantas, penting untuk mengekspresikan diri dengan cara tenang dan penuh hormat. Ingat, anak remaja peduli dengan orang yang ia cintai dan kemungkinan besar akan bersikap defensif. 

Misalnya, jika Anda menyaksikan pasangan anak Anda mengkritik apa yang mereka kenakan, Anda dapat mengemukakannya dengan menanyakan bagaimana perasaannya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun