Mohon tunggu...
Maulaa NurAnshari
Maulaa NurAnshari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UPI 2018

KKN Tematik MDBPE-MBKM UPI 2021

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Atasi Kejenuhan Siswa Dalam Pembelajaran Daring Melalui Pendampingan KKN Tematik MDBPE-MBKM UPI 2021

24 Juli 2021   12:14 Diperbarui: 24 Juli 2021   12:32 258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokumentasi pribadi

Tak kunjung membaik, penambahan kasus harian Covid-19 di Indonesia kembali memecahkan rekor. Update harian terakhir Jumat (23/7/21), kasus Covid-19 di Indonesia sudah berjumlah 3.082.410 kasus infeksi positif.   

Oleh sebab itu, hingga saat ini semua kegiatan masyarakat di dunia dilakukan secara digital, salah satunya adalah proses belajar mengajar yang kini diterapkan secara daring. Proses pembelajaran yang dilakukan secara daring di semua satuan pendidikan merupakan kebijakan pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran pandemi Covid-19.

Dengan menggunakan sistem pembelajaran daring, munculah beberapa masalah yang dihadapi oleh siswa, guru, maupun orang tua siswa. Seperti, materi pembelajaran yang belum selesai disampaikan oleh guru, yang kemudian akan digantikan dengan tugas lain. Sehingga hal tersebut dikeluhkan oleh para siswa, karena tugas yang diberikan oleh guru menjadi lebih banyak. Masalah lainnya yaitu, adanya kendala sinyal dalam mengakses informasi pembelajaran. Akibatnya banyak siswa yang tertinggal dalam mengumpulkan tugas dari guru, terlebih lagi bagi guru yang tidak memiliki cukup kapasitas penyimpanan pada gadgetnya, akan semakin menyulitkan juga. Begitu pula peran orang tua yang belum terbiasa membimbing anaknya dalam proses pembelajaran daring atau bahkan tidak mengerti akan teknologi digital, itu akan membuat siswa semakin bebas dan tak terkendali.

Banyaknya permasalahan yang dihadapi dalam bidang pendidikan, tetap tidak akan merubah proses pembelajaran dalam masa pandemi ini. Pemerintah telah banyak berupaya untuk memaksimalkan proses pembelajaran secara daring agar tetap berjalan dengan lancar.                    

Begitu juga dalam hal melaksanakan Kuliah Kerja Nyata atau KKN. Tahun ini merupakan tahun kedua bagi para mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia untuk melaksanakan KKN secara daring. Dengan mengusung tema yaitu, KKN Tematik MDBPE-MBKM Pada Situasi Pandemi Covid-19.

Berbagai program kegiatan KKN Tematik MDBPE-MBKM yang akan dilaksanakan yaitu seperti, penguatan pembelajaran daring kepada guru, siswa dan orang tua; pendampingan pembelajaran secara daring kepada guru, siswa dan juga orang tua siswa; membantu administrasi sekolah daring; mendesain dan membuat materi ajar menggunakan media pembelajaran daring; dan masih banyak lagi yang lainnya.

Adapun penulis akan melaksanakan program kegiatan dengan sasaran jenjang Sekolah Menengah Atas yaitu di SMAN 1 Pabuaran Kabupaten Subang, Jawa Barat. Saya Maulaa Nur Anshari NIM 1806503 sebagai peserta KKN Tematik MDBPE-MBKM UPI 2021, kelompok 65 dengan Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Dr. H. Warlim, M.Pd., akan memberikan beberapa cara untuk mengatasi kejenuhan siswa dalam pembelajaran daring. Dalam menyampaikan komunikasi juga dilakukan secara daring yaitu melalui Whatsapp Group dengan 10 orang siswa serta 2 orang guru, tak lupa juga pastinya dengan 10 orang tua siswa yang bersangkutan.

Cara mengatasi kejenuhan siswa dalam pembelajaran daring yaitu,

1. Buat Kelompok Belajar Kecil

Banyak sekali penyebab rasa jenuh itu hadir pada diri seseorang, terlebih lagi pada diri siswa yang tentunya saat ini tengah melaksanakan proses pembelajaran daring. Hal itu dikarenakan ketidak adanya interaksi langsung seperti biasanya. Oleh karenya, teruntuk guru yang mendampingi siswanya dalam belajar, bantulah mereka dengan membuat kelompok belajar kecil. Selain memudahkan untuk berkomunikasi mengenai proses pembelajaran, juga tetap melatih adanya interaksi antar teman. Hal tersebut juga akan membangkitkan mood dan motivasi belajar pada diri mereka, lalu juga bisa menjaga kesehatan mental agar lebih sehat dan bisa mengurangi rasa terisolasi selama belajar dari rumah pada masa pandemi ini.

2. Ganti Suasana Belajar di Rumah

Tidak hanya berdampak negatif, tetapi belajar di rumah pun memiliki dampak positif kepada para pelajar, yaitu dengan mudahnya berganti suasana belajar. Tidak hanya berdiam diri di tempat yang sama seperti di dalam kamar, namun siswa bisa pindah belajar di ruangan lain atau bahkan di tempat terbuka seperti teras atau halaman belakang rumah.

3. Lakukan Aktivitas Olahraga Ringan

Dampak yang ditimbulkan belajar dari rumah yaitu kurangnya beraktivitas. Padahal agar tubuh menjadi sehat, salah satu caranya yaitu dengan melakukan gerakan olahraga ringan seperti jalan kaki di sekitar rumah ataupun melakukan gerakan yoga yang gampang. Karena selain tubuh menjadi sehat tentunya juga akan meningkatkan perasaan kita agar tidak jenuh karena pembelajaran daring di rumah. Bisa juga melakukan aktivitas olahraga ini sambil berjemur di pagi hari agar kesehatan terjaga dan imun kamu tetap kuat selama masa pandemi ini.

4. Luangkan Waktu untuk Hobi

Sebagai pelajar tentu saja memiliki kewajiban tersendiri yaitu belajar. Namun pada saat pandemi sekarang, belajar secara daring saja di rumah akan membuat kejenuhan untuk para siswa. Agar tidak monoton, maka lakukanlah aktivitas untuk melakukan hobi yang disukai, seperti bermain gadget, membaca novel, menonton film, atau bahkan memasak dan berkebun. Namun hobi tersebut perlulah dibatasi karena jika tidak, maka akan membuat lupa waktu dan akhirnya malas untuk belajar.

5. Gunakan Aplikasi Belajar Online yang Menyenangkan dan Mudah Dipahami

Pada saat ini sebagai pelajar tentunya harus mahir dalam hal menggunakan teknologi digital, karena untuk melakukan proses pembelajaran di rumah semuanya bergantung kepada teknologi tersebut. Agar memudahkan dalam pembelajaran daring, maka pelajar diwajibkan mencari tahu aplikasi-aplikasi untuk belajar online yang mempunyai banyak fitur pembelajaran serta mudah dipahami, juga memiliki berbagai tips efektif yang tidak akan membuat proses belajar tidak membosankan. Sebab tidak akan cukup jika hanya mengandalkan materi yang disampaikan oleh guru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun