Mohon tunggu...
Yuniar Ikhtiarini
Yuniar Ikhtiarini Mohon Tunggu... Freelancer - bismillah Mujadillah : 11

semoga apa yang menjadi tulisanku bermanfaat, selamat membaca :)

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

5 Cara Asyik Atur Keuangan Anak Kos ala Kakeibo Method

1 Juli 2019   15:34 Diperbarui: 12 September 2019   14:52 895
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber ilustrasi: jfwonline.com

di ringkas oleh: Yuniar Ikhtiarini

Hai Kompasianer!

Kali ini kita akan membahas sedikit tentang keuangan anak kos. Pasti sebagian besar mahasiswa yang tinggal jauh dari rumah pernah kan mengalami yang namanya telat kiriman, tanggal muda berasa tanggal tua, ataupun masalah keuangan lainnya. Nah gimana sih tips agar kita bisa mengatur keuangan ketika kita jauh dari orang tua?

Mari kenalan dengan salah satu metode. Metode Kakeibo namanya. Kakeibo sendiri berasal dari Bahasa Jepang yang artinya: buku besar keuangan rumah tangga. Metode ini tak lain dan tak bukan ialah sebuah teknik pengelolaan yang dengan mudah mengelompokkan kebutuhan kita ke beberapa pos.

Teknik yang digunakan adalah dengan menuliskan semua pengeluaran sehari-hari ke dalam buku catatan fisik.


Metode Kakeibo sudah ada sejak tahun 1904. Bisa dibayangkan betapa sangat jadulnya metode ini. Tapi, metode ini kemudian dipopulerkan oleh penulis asal Jepang Fumiko Chiba yang berjudul "The Japanese Art of Saving Money".

Melalui buku ini, metode Kakeibo mulai dikenal masyarakat dunia. Termasuk Indonesia.

Meskipun tergolong tradisional, metode ini mampu menghemat pengeluaran sampai 35 %. Metode ini mampu memperkecil pengeluaran kita serta mempermudah kita dalam mengontrol keuangan setiap bulannya. Jadi bagi teman-teman yang menginginkan ada tabungan setiap bulannya, bisa menggunakan metode ini.

Ada 5 step dalam metode asal Negeri Sakura ini. Yuk kita cek sekaligus siapkan buku dan pulpen ya!

1. Catat pemasukan setiap bulan

Yang dicatat itu semuanya, baik itu kiriman dari orang tua maupun gaji dari pekerjaan. Perlu diingat, pastikan nominal yang dicatat harus stabil. Andai pendapatan yang masuk berubah-ubah, maka tentukan berapa rata-rata uang yang masuk setiap bulannya.

2. Buat budget pengeluaran yang bersifat harian, mingguan, dan bulanan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun