Mohon tunggu...
Mahmuda
Mahmuda Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis Musik

Jurnalis Musik Lokal Indonesia #MusikIndonesia #MusikLokal #MusikIndependen

Selanjutnya

Tutup

Music

Besta Bloom: Perjalanan Seorang Penyanyi Cantik Asal Bandung

2 November 2023   00:11 Diperbarui: 2 November 2023   09:04 380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Koleksi Pribadi Besta Bloom

Jakarta, 02 November 2023, Besta Bloom adalah seorang penyanyi asal Mojang Priangan, Bandung. Namanya mungkin tidak terlalu dikenal di seluruh tanah air, namun perjalanan musiknya yang penuh gairah telah mengantar Besta Bloom ke puncak kesuksesan. Setelah mencuri perhatian dengan lagu "Whore Story" kini Besta Bloom kembali menggebrak industri musik dengan menyiapkan single terbarunya yang berjudul "Gila" dibawah naungan Rock Ndeso Production.

Besta Bloom: Perjalanan Awal

Juwita Bunga Bestari, atau lebih dikenal dengan panggilan akrabnya, Besta Bloom, dilahirkan di Bandung pada 11 Juni 1987. Namun, cintanya terhadap musik tidak terbatas pada usia atau tempat kelahirannya. Sejak usia enam tahun, Besta sudah menunjukkan minat mendalam dalam dunia musik, seringkali mengikuti perlombaan menyanyi dan meraih beberapa kemenangan.

Dari Sebuah Gitar Menjadi Sebuah Karya

Sumber: Koleksi Pribadi Besta Bloom
Sumber: Koleksi Pribadi Besta Bloom
Ketika masa remaja menghampirinya, sekitar usia 15 tahun, Besta Bloom mulai belajar memainkan gitar. Awalnya hanya sebagai iseng, namun dari keinginan sederhana itulah, Besta Bloom mulai menciptakan notasi lagu yang akan menjadi karya-karyanya. Hasratnya terhadap musik tidak bisa dibendung, dan dia akhirnya membentuk sebuah band yang mulai tampil di berbagai festival band.

Hidup Berkarya di Dunia Musik

Seiring berjalannya waktu, Besta semakin mencintai dunia musik. Cintanya yang mendalam ini membuatnya memutuskan untuk tidak melanjutkan pendidikan tinggi dan sepenuhnya fokus pada karir musiknya. Pada tahun 2007, Besta memulai karirnya di dunia musik sebagai penyanyi reguler di berbagai kafe dan event lainnya. Dari situlah ia mulai mengumpulkan pengalaman berharga yang akan membantu mengukir namanya di dunia musik.


Setiap Kisah Pribadi di Tulis Menjadi Lagu

Tahun 2020 menjadi tonggak penting dalam karir musik Besta Bloom. Hampir 90% lagu-lagu dalam album dan single-singlenya ia ciptakan sendiri. Lebih menarik lagi, hampir 90% dari lirik lagu-lagu tersebut adalah kisah pribadi perjalanan hidup Besta. Baginya, menulis lagu adalah salah satu bentuk terbaik untuk bercerita. Keluh kesah dan kebahagiaan dalam hidupnya diubahnya menjadi karya yang menggugah perasaan, dikemas dalam alunan musik yang akan dikenang sepanjang masa.


Dan  pada tahun 2023, meluncurkan single yang berjudul "Whore Story" di bawah naungan Rock Ndeso Production. Single ini ditulis oleh musisi indie, Ronald Dewa sekaligus sebagai Produser.. Single ini serentak rilis di semua Platform Digital, bukan hanya rilis audio digital nya saja namun, Besta Bloom rilis juga Official Music Video nya di Channel YouTube Besta Bloom Official.

Besta Bloom adalah contoh nyata kecintaan seorang musisi terhadap seni musiknya. Lewat perjalanan hidupnya dan karya-karyanya, ia telah berhasil menarik perhatian pecinta musik Tanah Air. Semoga single terbarunya nanti yang berjudul "Gila" akan menjadi penanda kesuksesan lebih lanjut dalam kariernya. Kita semua menantikan album terbarunya yang akan segera dirilis, dan melihat bagaimana Besta Bloom terus mengukir sejarah dalam industri musik Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun