Mohon tunggu...
Luluk Nurkholida
Luluk Nurkholida Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta

Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia NIM:21201244061

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Smoothie Sehat dan Lezat: Menu Sarapan dalam Sekejap

18 Mei 2024   22:04 Diperbarui: 18 Mei 2024   22:05 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Oleh: Luluk Nurkholida

Sarapan menjadi hal yang tidak boleh ditinggalkan. Sarapan merupakan langkah yang penting untuk memperoleh energi, menjaga stamina, dan agar fokus untuk menjalani hari-hari. Smoothie menjadi salah satu menu sarapan yang sehat, bergizi, cepat, dan mudah untuk membuatnya. Smoothie mengandung berbagai nutrisi dan rasanya yang menyegarkan.

Salah satu smoothie yang simple dan lezat yaitu smoothie mangga dan yogurt. Mangga memiliki vitamin C yang berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sedangkan yogurt sebagai probiotik yang baik untuk pencernaan. Kombinasi antara rasa manis dari mangga dan kelembutan yogurt memberikan rasa yang nikmat dan kaya akan nutrisi.

Selain itu mangga juga dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Membuat smoothie mangga dan yogurt sangat mudah. Hanya memerlukan 1 buah mangga, 100 gram yogurt tanpa gula, dan 200 ml susu almond. Dapat juga ditambahkan dengan 1 sendok makan madu.

Langkah yang pertama yaitu mengupas dan memotong mangga menjadi dadu kecil agar lebih mudah untuk dihaluskan. Langkah kedua yaitu memasukkan semua bahan yang telah disiapkan, seperti potongan mangga, yogurt, susu almond, dan madu ke dalam blender. Untuk mendapatkan rasa yang lebih segar, dapat juga ditambahkan es batu secukupnya.

Setelah semua bahan halus dan tercampur rata, langkah terakhir yaitu menambahkan madu 1 sendok makan. Untuk mendapatkan sensasi yang lebih nikmat, dapat ditambahkan potongan mangga di atas gelas. Smoothie mangga dan yogurt yang simple, siap dinikmati.


Untuk mendapatkan rasa manis, dapat menambahkan pemanis alami seperti kurma, jika tidak ingin memakai madu. Selain itu  dapat ditambahkan kacang-kacangan seperti kacang almond atau kacang mete agar lebih mengenyangkan.

Langkah-langkah tersebut dapat membantu Anda untuk membuat sarapan yang sehat, lezat, cepat, dan mudah. Smoothie mangga dan yogurt tidak hanya cepat, namun juga memiliki banyak nutrisi dan memberikan kesehatan bagi tubuh. Nikmati pagi Anda dengan smoothie yang menyegarkan. Sarapan tepat dan cepat dengan smoothie.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun