Mohon tunggu...
Lim Setiawan
Lim Setiawan Mohon Tunggu... Administrasi - Belajar melepas dengan berbagi

Belajar melepas dengan berbagi

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Pak Tjiptadinata dan Bu Roselina yang Saya Kenal

17 Januari 2021   17:08 Diperbarui: 17 Januari 2021   17:16 250
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya mengenal Pak Tjiptadinata dan Bu Roselina belum lama, sekitar tahun 2017, di satu acara kegiatan masyarakat  Indonesia di Perth, Australia Barat. Perkenalan ini berlanjut dengan kegiatan bersama dimana Pak Tjipta (panggilan saya untuk beliau) dan Bu Roselina menyelenggarakan sejenis kegiatan sosial memperkenalkan Reiki (bio-energy) kepada masyarakat Indonesia di Perth. 

Beliau berdua adalah grand master Reiki yang mendirikan Waskita Reiki Foundation di Indonesia. Seingat saya, kami masih bertemu beberapa kali dan makan malam di satu rumah makan, sebelum saya pindah kerja ke Ghana, Afrika Barat, di awal tahun 2019. Sesekali kami masih berhubungan lewat Whatsapp. Saya dan isteri kembali ke Perth dari Ghana pada pertengahan 2020. Sejak itu, saya bekerja dari rumah karena selama pandemi Covid-19 ini.

Beberapa hari lalu, salah satu teman saya tertarik dengan suatu teknik jalan sehat yang katanya diajarkan oleh seseorang di Perth. Ternyata itu adalah anak sulung dari Pak Tjipta yang saya kenal. Ketika saya hubungi, Pak Tjipta dan Bu Roselina bersedia meluangkan waktu untuk bertemu dengan kami. Kamipun mengatur acara jalan pagi kami untuk diadakan tidak jauh dari tempat kediaman Pak Tjipta. Bersama teman-teman, kami punya acara rutin jalan pagi bersama di akhir pekan.

Pagi ini, hari Minggu, 17 Januari 2021, kami bertemu dan ngopi bareng dengan Pak Tjipta dan Bu Roselina yang usai dari gereja, di salah satu kedai kopi di utara Perth. Semua teman-teman baru pertama kali bertemu dengan Pak Tjipta dan Bu Roselina. Namun ternyata kami bisa bercerita, bercanda tawa, bertukar pikiran dengan bebas sambil menikmati sarapan. Perbedaan usia diantara kami tidak menjadi penghalang atau pembatas untuk bercerita bebas. 

Saya dan teman-teman lebih kurang adalah seangkatan dengan anak Pak Tjipta dan Bu Roselina. Teman-teman banyak menanyakan prinsip bio-energy dan pola jalan sehat yang diajarkan. Disamping itu, kami juga bercerita tentang permasalahan kehidupan secara umum, bagaimana menjalani pola hidup sehat agar lebih bisa menikmati hidup dan berbahagia, dan juga kesempatan untuk melihat kehidupan ini dari sisi kelucuannya.

Pak Tjipta yang sudah paripurna dalam mengarungi badai kehidupan memberi 'wejangan' kepada kami yang muda-muda ini (mau nya...) bahwa ada tiga jenis orang yang tidak mempunyai masalah dalam kehidupan ini, orang yang sudah mati, orang yang pikun, dan orang yang gila. Kelihatannya kami semua sepakat untuk memilih tetap punya masalah dalam hidup ini... Bagaimanapun juga, mentertawakan diri sendiri adalah salah satu cara sehat dalam menjalani kehidupan ini.

Yang saya kagumi dari Pak Tjipta dan Bu Roselina adalah ketulusan untuk berbagi dan perhatian pada sesama (caring). Beliau bisa bergaul dengan banyak kalangan dan lapisan masyarakat, dan dikenal luas khususnya di dunia praktisi Reiki. Satu yang tidak bisa saya lupakan adalah perhatian dari Pak Tjipta dan Bu Roselina kepada adik saya penyandang kanker di tahun 2018. 

Pada saat itu masih awal perkenalan kami, tapi tanpa keraguan beliau berdua menawarkan untuk membantu melakukan penyaluran energi jarak jauh untuk adik saya. Demikian juga, saat beliau berdua kebetulan berkunjung ke Jakarta, beliau berdua menyempatkan diri mampir dan bertemu adik saya untuk membantu yang mereka bisa. Meski saya tidaklah begitu mengerti tentang bio-energy ini, tapi saya menyakini bahwa ketulusan dan kepedulian (caring) adalah daya penyembuh.

Pak Tjipta and Bu Roselina sekarang sama-sama berumur 77 tahun. Bulan Januari 2021 ini adalah ulang tahun perkawinan yang ke 56 tahun. Suatu berkah yang disyukuri bisa menikmati kesehatan prima pada usia ini. Pemeriksaan kesehatan mereka terakhir masih sangat baik, sehingga Pak Tjipta masih diberi izin mengemudi. Batas umum usia untuk mengemudi di Australia adalah 75 tahun. 

Sekarang, kegiatan beliau berdua adalah berkumpul keluarga dan bertemu dengan orang-orang seperti pagi ini, jalan-jalan berdua dengan mobil Nissan SUVnya menikmati hidup. Beliau berdua sedang menunggu kelahiran cicit pertama.

Pak Tjiptadinata dan Bu Roselina, Selamat Ulang Tahun Perkawinan ke 56. Semoga senantiasa sehat dan bahagia...


Lim Eka Setiawan

Perth, Australia Barat

17 Januari 2021

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun