Mohon tunggu...
Lesley Tehuayo
Lesley Tehuayo Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Pattimura Personal blog https://betaleste.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Keunggulan KBBI Edisi V

26 Maret 2021   21:59 Diperbarui: 26 Maret 2021   22:07 1081
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beranda KBBI Edisi V (dokpri)

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah kamus yang memuat secara lengkap kosakata dari berbagai bidang ilmu dalam Bahasa Indonesia. Awalnya KBBI dimuat dalam bentuk buku seperti kamus pada umumnya. Namun seiring berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, KBBI kini tersedia dalam bentuk aplikasi daring dan luring. Kamus versi ini dapat diakses menggunakan gadget.

Dengan adanya aplikasi kamus daring dan luring memudahkan pengguna untuk mengaksesnya di mana pun dan kapan pun. Guru, dosen, mahasiswa, siswa, atau kalangan masyarakat lainnya tidak perlu membawa kamus yang berukuran tebal lagi. Cukup dengan mengunduh di play store, kamus sudah dapat digunakan.

Kamus Besar Bahasa Indonesia telah mengalami perubahan. Awalnya Kamus Besar Bahasa Indonesia, tetapi sekarang telah menjadi KBBI Edisi V. Ada perbedaan yang tampak dari kamus sebelumnya dan KBBI Edisi V.

KBBI Edisi V tersedia dalam bentuk aplikasi luring, dan situs daring. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Edisi V ini memiliki beberapa keunggulan, jika dibanding dengan kamus sebelumnya. KBBI Edisi V ini ramah pengguna. Pengguna dapat dengan mudah mencari kata karena tersedia kotak pencarian pada bagian kanan atas, dan ikon cari pada bagian kanan bawah.

Selain itu, terdapat kategori pada beranda,  dan kiri atas. Kategori ini meliputi lima kategori yaitu, bahasa, bidang, kelas kata, ragam, dan jenis.

Semua kategori terbagi lagi dalam beberapa subkategori. Kategori bahasa terdiri atas bahasa daerah-daerah yang ada di Indonesia, dan bahasa asing. Ada sekitar 114 bahasa yang di dalamnya terdapat 97 bahasa daerah, dan 17 bahasa asing. Bahasa asing yang masuk subkategori bahasa yaitu Arab, Belanda, Cina, Denmark, Hawaii, Ibrani, Inggris, Italia, Jepang Jerman, Korea, Latin, Norwegia, Portugis, Prancis, Rusia, Spanyol.

Subkategori bidang meliputi 82 bidang. Di antara 82 subkategori bidang terdapat administrasi dan kepegawaian, antropologi, biologi, ekologi, filsafat, hukum, ilmu gizi, kehutanan, kesehatan, musik, olahraga, pendidikan, pertanian, sastra, tata boga, teknik, dan zoologi.

Subkategori kelas kata meliputi 25 kelas kata. Di antara 25 subkategori kelas kata terdapat nomina, verba, adjektiva, adverbia, pronomina, numeralia, prefiks, infiks, sufiks, dan konfiks.

Subkategori ragam meliputi 5 ragam. Subkategori ragam terdiri atas ragam arkais, klasik, hormat, cakapan, dan kasar.

Satu kategori terakhir, yaitu kategori jenis. Kategori ragam terdiri atas 6 jenis yaitu kata dasar, kata turunan, gabungan kata, kiasan, peribahasa, dan ungkapan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun