Mohon tunggu...
Nabilla Ulay Prabadani
Nabilla Ulay Prabadani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa S1 Teknik Industri Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Pentingnya Skill Komunikasi Interpersonal di Dunia Kerja pada Era Society 5.0

14 Mei 2023   10:48 Diperbarui: 14 Mei 2023   11:05 310
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Manusia adalah makhluk sosial yang membutuhkan orang lain dalam berhubungan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Hubungan manusia didasarkan oleh komunikasi. Saat ini, berkomunikasi tidak lagi harus bertatap muka, namun dapat dilakukan melalui bantuan teknologi komunikasi seperti aplikasi Zoom Meeting, Whatsapp, Instagram, dan sebagainya. Hidup di era society 5.0 saat ini sangat membutuhkan kemampuan komunikasi yang baik dan benar, tidak hanya di masyarakat, namun juga dalam dunia kerja. 

Komunikasi Interpersonal

Komunikasi antarpribadi/interpersonal adalah proses pertukaran informasi secara verbal maupun nonverbal yang dilakukan antara dua orang atau lebih. Komunikasi interpersonal dapat membantu perkembangan intelektual dan sosial kita. 

Komunikasi interpersonal perlu memperhatikan beberapa unsur, antara lain :

  • Keterbukaan,
  • Empati,
  • Sikap positif,
  • Sikap mendukung,
  • Kesetaraan.

Dalam berkomunikasi, kita melibatkan pihak yang menyampaikan, pesan atau tujuan, media atau sarana komunikasi, pihak penerima pesan dan, umpan balik. Pihak yang menyampaikan tidak hanya mempertimbangkan pesan apa yang akan disampaikan, tetapi juga bagaimana cara kita menyampaikan pesan dengan benar, sedangkan pihak yang menerima pesan perlu berkonsentrasi dan menjadi pendengar yang baik. 

Pentingnya Skill Komunikasi Interpersonal di Dunia Kerja

Komunikasi interpersonal saat ini tidak hanya dilakukan tatap muka, namun dapat dilakukan melalui bantuan teknologi komunikasi seperti aplikasi Zoom Meeting, Whatsapp, Instagram, dan sebagainya.

Pada era society 5.0 ini, mengharuskan kita untuk memahami teknologi yang ada. Teknologi ini membantu kita dalam berkomunikasi antar karyawan dan manajer di suatu perusahaan, terutama pada saat Work From Home (WFH).

Dengan berkembangnya teknologi komunikasi, terlebih dengan adanya pandemi Covid-19 yang mengharuskan WFH dan menggunakan gawai sebagai sarana komunikasi, membuat kita perlu mengetahui tata cara berkomunikasi dengan baik dan benar pada saat mengirimkan sebuah email atau pesan lainnya, maupun saat kita mencari informasi lowongan pekerjaan yang sekarang sudah banyak menggunakan media online.

Komunikasi interpersonal merupakan salah satu faktor ekstrinsik yang mempengaruhi kepuasan dalam bekerja dan membantu meningkatkan produktivitas kinerja perusahaan. Namun, seringkali muncul permasalahan di perusahaan, seperti instruksi dari atasan yang kurang dipahami oleh karyawan, maupun kurangnya kesinambungan komunikasi antar karyawan.

Misalnya saja dalam berkomunikasi melalui media sosial, pegawai yang tidak memahami cara penggunaan perangkat komunikasi, dan seringnya penggunaan singkatan yang sulit dipahami, atau adanya salah ejaan, hal ini dapat menghambat penyampaian informasi dan menyebabkan kesalahan dalam menerima pesan. 

Tingkat kinerja perusahaan dapat dipengaruhi oleh berbagai hal, salah satunya adalah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Komunikasi yang efektif, efisien, dan optimal menjadi dasar tercapainya SDM yang berkualitas di perusahaan. Hal ini sangat berguna dalam interaksi antar pegawai dan atasan demi tercapainya tujuan perusahaan. 

Penyampaian yang tidak tepat dan kesalahan dalam menerima informasi, menyebabkan koordinasi kurang optimal dan berdampak pada hasil kinerja pegawai.

Karyawan suatu perusahaan menginginkan adanya promosi, mendapat kenaikan gaji, mendapat lingkungan yang baik, dan sebagainya. Pemberian instruksi kerja yang kurang tepat, fasilitas kerja yang kurang memadai, dan pencapaian target yang belum maksimal ini dapat terjadi karena minimnya komunikasi interpersonal dan lingkungan kerja karyawan. 

Meningkatkan Skill Komunikasi Interpersonal

Dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berkaitan dengan komunikasi interpersonal yang dapat meningkatkan kinerja kita, dapat dilakukan berbagai cara, antara lain :

  • Perusahaan berupaya menyediakan saluran atau sarana komunikasi karyawan, sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik seperti memanfaatkan media sosial,
  • Memberi ruang terbuka untuk berdiskusi dan memberikan win-win solution,
  • Perusahaan pelatihan yang dapat meningkatkan skill komunikasi karyawan dan penggunaan teknologi komunikasi,
  • Berkonsentrasi dan menjadi pendengar yang baik,
  • Berkomunikasi dengan bahasa yang baik dan benar, sehingga mudah dipahami,
  • Perusahaan berupaya melakukan penyesuaian terhadap pola kerja yang membantu komunikasi interpersonal,
  • Memanfaatkan teknologi untuk berlatih berkomunikasi dengan baik dan benar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun