Mohon tunggu...
Funky Laurin
Funky Laurin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Muhammadiyah Malang

Mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Penting Etika Bisnis untuk Perusahaan

10 Januari 2023   21:25 Diperbarui: 10 Januari 2023   21:48 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dalam dunia bisnis terdapat persaingan bisnis yang begitu ketat dengan adanya hal tersebut perusahaan diharapkan mampu memenangkan dan mempertahankan kelangsungan hidup perusahaannya. Perusahaan harus mampu menciptakan keunggulan produk atau jasa dengan mengutamakan kualitas, harga yang lebih rendah, dan pelayanan yang baik.Dalam kondisi persaingan bisnis yang ketat, perusahaan harus merencanakan strategi yang akan dijalankan guna meningkatkan kualitas terbaik untuk pelanggan.

Etika bisnis dalam perusahaan juga memiliki peran yang sangat penting, Suatu perusahaan akan berhasil bukan hanya berlandaskan moral dan manajemen yang baik saja, tetapi juga harus memiliki etika bisnis yang baik. Etika bisnis sangat penting dalam menjalankan sebuah bisnis terutama pada perusahaan-perusahaan yang sudah besar, hal tersebut mampu menciptakan gambaran dan kinerja yang baik bagi perusahaan.

Etika bisnis sangat penting diterapkan dalam perusahaan karena dapat menciptakan pedoman dan standar perusahaan dalam menjalankan kinerjanya, etika bisnis mampu membangun hubungan baik kepada para pelanggan hal tersebut perusahaan akan memberikan kontribusi yang positif untuk pelanggannya. Tidak hanya kepada para pelanggan bahkan hubungan baik tersebut juga dilakukan antar karyawan bahkan dengan atasan agar mampu menciptakan rasa kenyamanan dalam bekerja.

Dalam dunia bisnis pelaku bisnis akan selalu memiliki hubungan dan kerja sama dengan semua pihak, baik didalam maupun diluar perusahaan, menjaga agar hubungan tetap berjalan dengan baik, pelaku bisnis harus memiliki etika yang baik karena etika dalam bisnis merupakan salah satu faktor yang menentukan keberhasilan suatu usaha.

Pengertian Etika Bisnis sendiri secara sederhana yang dimaksud dengan etika bisnis adalah cara-cara untuk melakukan kegiatan bisnis, yang mencakup seluruh aspek yang berkaitan dengan individu, perusahaan, industri dan juga masyarakat. Kesemuanya ini mencakup bagaimana kita menjalankan bisnis secara adil, sesuai dengan hukum yang berlaku, dan tidak tergantung pada kedudukan individu ataupun perusahaan di masyarakat. Etika bisnis juga merupakan studi yang dikhususkan mengenai moral yang benar dan salah. Studi ini berkonsentrasi pada standar moral sebagaimana diterapkan dalam kebijakan, institusi, dan perilaku bisnis. Etika bisnis merupakan studi standar formal dan bagaimana standar itu diterapkan ke dalam system dan organisasi yang digunakan masyarakat modern untuk memproduksi dan mendistribusikan barang dan jasa dan diterapkan kepada orang-orang yang ada di dalam organisasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun