Mohon tunggu...
Lapas PerempuanPalembang
Lapas PerempuanPalembang Mohon Tunggu... Operator - Instansi

-

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Lapas Perempuan Palembang Menerima Kunjungan dari Hakim Pengawas dan Pengamat PN Pangkalan Balai

17 Mei 2024   13:36 Diperbarui: 17 Mei 2024   13:37 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang Menerima Kunjungan dari Hakim Pengawas dan Pengamat PN Pangkalan Balai

Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Palembang Kemenkumham Sumsel, menerima kunjungan dari Hakim Pengawas dan Pengamat (Wasmat) dari Pengadilan Negeri Pangkalan Balai. Kunjungan ini terdiri dari 2 orang hakim dan 2 orang panitera, Jumat (17/05).

Kunjungan tersebut disambut oleh Kasi  Binadik sekaligus Plh Kalapas, Rina Setiari. Hakim Wasmat bertugas melakukan pengawasan dengan melakukan pengamatan. "Kunjungan ini bertujuan mengamati putusan pengadilan yang telah memiliki hukum tetap apakah sudah terlaksana dengan baik atau tidak. Kerjasama antar kedua pihak sejauh ini tidak ada kendala baik surat perpanjangan penahanan maupun petikan putusan karena koordinasi selama ini telah berjalan dengan baik," ungkap Rina.
 
Dalam kunjungannya, Hakim Wasmat menyempatkan diri berdialog dengan sejumlah warga binaan guna mendapatkan informasi langsung terkait pelaksanaan pemidanaan, pembinaan serta dampak positifnya. Mereka juga melihat langsung kegiatan-kegiatan yang berlangsung di lapas seperti kegiatan paduan suara di aula, kegiatan beribadatan di gereja, pembagian jatah makan wargabinaan di dapur dan kegiatan menelpon di wartelsus.

Kunjungan ini pun diapresiasi dan ditanggapi positif oleh Warga Binaan. Ada 5 orang warga binaan, 3 orang wbp dengan hukuman diatas 5 tahun dan 2 orang wbp hukuman dibawah 5 tahun dari Kejari Banyuasin yang turut serta dalam kegiatan dialog dengan hakim wasmat tersebut. Dalam kegiatan ini, mereka diberikan kesempatan untuk menyampaikan pendapatnya.

Di akhir kegiatan, Hakim Wasmat kemudian memberikan penilaian. Putusan hakim di Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang Kemenkumham Sumsel dinilai telah berjalan dengan baik sebagaimana mestinya.


@Kemenkumham_RI
@Kumhamsumsel
@lpp_palembang
@lpp_palembang
#KumhamSumsel
#Ilham Djaya
#LapasPerempuanPalembang
#lpp_palembang

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun