Mohon tunggu...
Irma Tri Handayani
Irma Tri Handayani Mohon Tunggu... Guru - Ibunya Lalaki Langit,Miyuni Kembang, dan Satria Wicaksana

Ibunya Lalaki Langit ,Miyuni Kembang,dan Satria Wicaksana serta Seorang Penulis berdaster

Selanjutnya

Tutup

Bola

Gelaran Piala Dunia 2018 di Mata Bapak Mertua

5 Juli 2018   11:19 Diperbarui: 5 Juli 2018   11:24 503
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
menonton piala dunia (dokumen pribadi)

Euforia dan antusiasme warga negara Indonesia pada pertandingan sepak bola piala dunia memang luar biasa.

Di mana-mana demam piala dunia melanda. Obrolan tentang setiap pertandingan tak ada habisnya.  Acara nonton bareng dari tingkat Rt sampe kelurahan diadakan.

Begitupun dengan di rumah ini, euforia itu menular juga pada penduduk rumah ,terutama pada Bapak mertua .

Bapak Mertua yang biasa kami panggil Abah,  selama ini adalah penikmat sepak bola Indonesia tepatnya penonton setia tim kebanggaanya Persib Bandung. 

Meski beliau kakek yang sangat menyayangi cucu-cucunya hingga menuruti semua permintaan mereka, namun kalau sudah ada pertandingan sepak bola beliau bisa galak untuk menutup telinga dan menolak rengekan para cucunya agar memindahkan saluran tv.

Adanya pertandingan sepak bola dunia setiap hari hingga 3 pertandingan saat penyisihan,  menjadi surga bagi beliau. Sehabis maghrib beliau sudah bersiap-siap di depan tv.

Meski begitu,  jika adzan isya berkumandang dia akan menghentikan terlebih dahulu acara menontonnya dan mengambil wudlu untuk sholat isya berjamaah di mesjid.

Bersiap ke Masjid dahulu sebelum menonton kembali (dokumen pribadi)
Bersiap ke Masjid dahulu sebelum menonton kembali (dokumen pribadi)
Yang unik adalah jika ditanya tim mana yang dia jagokan apakah Inggris, Prancis, Argentina,Brasil  atau Portugal (hanya itu yang beliau hapal) jawabannya adalah tidak ada. Tim apapun akan dia dukung kalau tim itu menang.  Teriakan akan dia keluarkan jika bola merobek gawang tanpa tahu tim mana itu.

Beliau memang sering lupa meski sudah bertanya berulang -ulang tim yang sudah bermain. Pertanyaan yang sering terlontar adalah..

" Itu yang merah tim apa? "

"Kalau kuning negara mana? "

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun