Mohon tunggu...
Lamhot Situmorang
Lamhot Situmorang Mohon Tunggu... Petani - Freelancer

Seorang petani yang menyukai menulis disaat waktu senggang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Singapura Masih Terlalu Tangguh bagi Filipina, Tiket Semifinal Sudah di Depan Mata

9 Desember 2021   00:08 Diperbarui: 9 Desember 2021   00:36 139
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto pemain Singapura dan Filipina saling berebut bola | (aset: inews.id)

Dan itu terbukti dari peluang manis yang tercipta pada menit ke-49, dimana Maranon lolos dari jebakan offside saat menerima umpan atas. Namun sayang, peluang tersebut pun tidak dapat konversi menjadi gol.

Memasuki babak kedua Filipina dan Singapura semakin agresif melakukan serangan, dan gol pertama pun lahir pada menit ke-61 oleh Harun. Tak butuh waktu lama gawang Filipina pun kembali dibobol pemain Singapura lewat pemainnya bernama Ramli pada menit ke-63, dan merubah skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Singapura.

Merasa tertinggal kemudian tim asuhan Scoot Cooper mulai bermain agresif dalam melancarkan serangan demi serangan, dan usaha dari para pemain Filipina pun berbuah manis dimenit Ke-69 dimana Nazari berhasil merobek gawang Singapura dan memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2.

Merasa termotivasi setelah berhasil mencetak gol para pemain Filipina mencoba untuk melakukan upaya serangan kembali untuk menyamakan atau membalikkan keadaan, namun sayangnya para pemain Singapura juga sudah mengantisipasi pergerakan mereka sehingga serangan-serangan yang dilakukan bisa dipatahkan.

Tim asuhan Yoshida pun kembali bermain agresif untuk bisa mencetak gol kembali dan untuk memperjarak keunggulan, akan tetapi kedua tim bermain sangat hati-hati hingga wasit meniupkan peluit tanda akhir dari babak kedua.

Dengan demikian Singapura berhak mendapatkan tiga poin setelah mengalahkan Filipina dengan skor 1-2, dan Singapura saat ini berada di posisi puncak grup dengan enam poin disusul Thailand di posisi kedua dengan tiga poin selisih satu pertandingan.

Singapura akan berhadapan dengan Timor Leste pada pertandingan keempat babak penyisihan grup A, dengan mengalahkan Timor Leste maka Singapura dapat memastikan diri lolos ke babak semifinal meskipun dipertandingan kelima Singapura kalah dari Thailand.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun