Mohon tunggu...
Kurnia Nurul
Kurnia Nurul Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Saya adalah seorang pelajar. Hobi saya adalah membaca novel online

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Gaya Hidup Mewah Memicu Korupsi

18 November 2022   07:14 Diperbarui: 18 November 2022   07:22 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup Mewah (Sumber gambar: Kompas.com)

Hai readers, jadi gimana? Setelah membaca judul di atas, apakah kalian tertarik untuk membahas lebih lanjut? Ikuti pembahasanku hingga selesai ya!

Nah, dimulai dari korupsi nih, sebenernya apasi korupsi itu? Hmm kalau menurut aku, korupsi merupakan sebuah tindakan kriminal yang dilakukan seseorang untuk memuaskan dirinya sendiri.

Wahhh, apatuh maksudnya? Nanti kalian pasti tau kalau baca tulisan aku sampah habis. Jangan di skip ya!

Jadi, orang bisa melakukan suatu tindakan korupsi karena mereka memiliki niat jahat dan kesempatan untuk melakukan hal tersebut.

Banyak orang yang melakukan tindakan kriminal ini dikarenakan salah satu faktor eksternal ini, yaitu gaya hidup konsumtif atau bisa dibilang bermewah-mewahan. Namun, mereka malas untuk bekerja keras sehingga lebih memilih untuk mengambil jalan pintas. Bahkan tak jarang dari mereka yang rela berhutang hanya demi gaya hidup yang mewah. 


Bagaimana sih jalan pintas yang aku maksud? Jalan pintas yang aku maksud adalah dengan menyalahgunakan jabatannya untuk mendapatkan pendapatan yang illegal karena sifat tamak dan rakus.

Mereka menggunakan uang illegal tersebut untuk memenuhi kemewahan yang mereka inginkan.

Menurut kalian, bagaimana cara mengatasi hal tersebut? Aku pribadi berpendapat bahwa semua hal tersebut bisa di cegah. Contohnya adalah dengan hidup sederhana dan kerja keras.

Mengapa demikian? Karena, dengan hidup sederhana, kita tidak akan memaksakan untuk sesuatu yang kita tidak mampu untuk mencukupinya. Dengan hidup sederhana, kita akan lebih bisa mensyukuri atas semua nikmat yang tuhan berikan kepada kita.

Begitu pula dengan kerja keras, apabila kita menginginkan sesuatu, kita harus bekerja keras untuk mendapatkannya. Jangan mudah putus asa dan mengambil jalan pintas seperti yang sudah disebutkan di atas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun