Mohon tunggu...
Krismas Situmorang
Krismas Situmorang Mohon Tunggu... Guru - Guru, Blogger Indonesia

Teacher, Freelancer Writer

Selanjutnya

Tutup

Artificial intelligence Pilihan

Kelebihan Teknologi Robotik AI dan Peluang Masalah Sosial Menuju Bonus Demografi

1 Mei 2024   11:47 Diperbarui: 3 Mei 2024   17:09 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar ilustrasi Teknologi Robotik, sumber: https://www.kantorkita.co.id/blog/artificial-intelligence-dampaknya-untuk-industri-dunia-kerja/

Setiap tahun, pada tanggal 1 Mei, diperingati sebagai Hari buruh secara internasional. Hari Buruh atau May Day pada awalnya diperingati sebagai respon atas revolusi industri di Amerika Serikat pada tahun 1886. Pada momen itu, para buruh dipaksa bekerja di pabrik hingga 19 jam sehari. Akibatnya, para buruh berdemonstrasi secara besar-besaran. Mereka menuntut pemberlakukan jam kerja 8 jam sehari dan menuntut upah yang layak.

Hingga kini, momen Hari Buruh digunakan sebagai momen untuk menyuarakan keluh kesah para buruh kepada ke pemerintah dan perusahaan. Keluh kesah yang disuarakan umumnya fokus pada kesejahteraan buruh sendiri.

Seiring perkembangan zaman yang pesat dan ditandai dengan kemajuan teknologi, tantangan buruh pun semakin kompleks. Muncul pertanyaan, mengenai peran buruh di tengah kemajuan teknologi saat ini dan ke depan.

Industri 4.0  

Mengutip dari laman Forbes, Industri 4.0 dimaknai sebagai suatu revolusi industri generasi keempat yang ditandai dengan masuknya suatu sistem kecerdasan buatan dan otomatisasi dalam industri. Sistem tersebut digerakkan oleh data melalui teknologi machine learning dan Artifical Inteligence (AI).

Teknologi machine learning atau AI memang membuka peluang modernisasi dan kemajuan suatu bangsa. Pertanyaannya adalah, apakah masyarakatnya siap menghadapinya. Manusia seolah berkejaran dengan waktu, dan tidak dapat menutup mata pada perubahan yang terjadi. Berbagai peluang dan tantangan yang ada harus dihadapi dengan siap, cepat, dan penuh perhitungan. Belum usai kekagetan atas kehadiran teknologi Industri 4.0, sudah muncul ide tentang kemungkinan masuknya generasi kelima atau Industri 5.0.  

Fungsi Robotik Dalam Dunia Industri

Saat ini, pola produksi telah berubah dari cara-cara manual menjadi otomatis. Fungsi-fungsi robotik mulai mendominasi. Pekerjaan yang biasa dilakukan oleh manusia kini telah dialihkan dan dikerjakan oleh mesin-mesin dan robot. Bahkan, pekerjaan yang dilakukan mesin-mesin itu jauh melebihi bobot dan kualitas pekerjaan  manusia. Akibatnya, penggunaan tenaga manusia terus berkurang dari waktu ke waktu. Banyak perusahaan besar mulai memikirkan untuk mengurangi pegawai sebagai salah satu dampak atas adopsi teknologi AI. Dari sisi bisnis, kondisi ini tentu menguntungkan para pemodal karena menghemat biaya.

Tren digitalisasi terus berkembang ke berbagai bidang hidup manusia. Secara prinsip, pada dasarnya teknologi berkembang untuk memudahkan pekerjaan manusia untuk kepentingan manusia. Namun, hal ini harus dilihat dari berbagai sudut pandang agar tidak salah dalam menilai perkembangan teknologi dan menyederhanakan posisi buruh atau tenaga kerja secara umum.

Robotika adalah salah satu cabang AI. Fokusnya terletak pada desain dan implementasi mesin yang dapat berinteraksi dengan lingkungan fisiknya. Teknologi AI dapat meningkatkan produktifitas. Dalam beberapa jenis pekerjaan, seorang agen yang menggunakan AI dapat menangani lebih banyak pelanggan, rofesional bisnis dapat menulis dokumen bisnis lebih banyak, dan pemrogram dapat membuat kode proyek hampir dua kali lipat lebih banyak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Artificial intelligence Selengkapnya
Lihat Artificial intelligence Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun