Mohon tunggu...
Libas Malaka
Libas Malaka Mohon Tunggu... -

MENGHADIRKAN INFORMASI BERMAKNA AKURAT OBJEKTIF TANPA REKAYASA . DARI WILAYA KABUPATEN MALAKA NTT DAN SEKITARNYA.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Dinas Kesehatan Malaka Berhasil Menekan Penyakit DBD

18 Maret 2018   16:21 Diperbarui: 18 Maret 2018   16:24 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kasus demam berdarah di Kabupaten Malaka berhasil ditekan. Tahun lalu ada satu kasus demam berdarah. Tahun ini ada 18 Kasus yang menyebar di Malaka namun dalam tiga minggu terakhir berhasil ditekan dan tidak ada kasus baru. Semua pasien selamat. Berbagai upaya yang lakukan untuk mengantisipasi Penyakit demam berdarah. Kita gelar sosialisasi melalui siaran keliling dan meminta masyarakat mencegah melalui kebersihan lingkungan. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malaka, drg. Paskalia Frida Fahik kepada wartawan di Betun belum lama ini.

Kadis Frida mengatakan demam berdarah mulai muncul tahun lalu dengan satu kasus. Tahun ini sampai dengan hari ini ada 18 kasus tersebar tetapi sudah diantisipasi dan 3 minggu terakhir sudah tidak ada tambahan kasus baru "

"Itu berkat perhatian kita semua termasuk media memberitakan kepada masyarakat. Dari lintas sektor kita lewat Puskesmas kita lakukan siaran keliling penyuluhan di kesempatan apa saja" .

dokpri
dokpri
" Urusan kebersihan lingkungan menjadi tanggung jawab kita semua sehingga keterlibatan dan perhatian lintas sektor itu penting. Kebersihan lingkungan sangat penting dilakukan. Lebih baik kita cegah dari pada kita obati setelah sakit".

"Kasus yang sudah merebak itu sangat membutuhkan energi yang luar biasa dan dampaknya sangat merugikan sehingga dari kasus-kasus yang ada kita langsung tangani berkat respon cepat dari petugas puskesmas yang ada di desa -- desa"

"Pasien yang ada di Puskesmas ada beberapa yang dirujuk ke rumah sakit. Dari 18 kasus yang terjadi tidak ada yang meninggal dan semua tertangani dengan baik dan dipulangkan ke rumah termasuk beberapa dikirim ke rumah sakit RSPP Betun sudah ditangani dengan baik .

"Dinas juga lakukan penyelidikan epidemiologi dan tahapan tahapan selanjutnya dan 3 minggu terakhir tidak ada tambahan kasus DBD. Mudah-mudahan kita sama-sama beri perhatian untuk bersihkan lingkungan sekitar agar tidak ada nyamuk. masyarakat juga harus biasakan tidur pakai kelambu. Saat keluar malam harus pakai lotion anti nyamuk. Sampah-sampah di sekitar rumah dibersihkan termasuk semak-semak"

"Kita juga himbau masyarakat mewaspadai demam berdarah yang dibacakan lewat mimbar gereja, masjid dan kantor kantor supaya diperhatikan" (boni atolan)

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun