Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Numerologi: Kutukan Angka 19, pada "Covid -", dan 4 Cara Tolak Bala

28 Maret 2020   22:35 Diperbarui: 28 Maret 2020   22:42 1241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: numerologysecrets.net

Jika ada angka yang paling sering disebut akhir-akhir ini, maka ialah angka 19.  Muncul dibelakang kata Covid-, mudah ditebak, bahwa angka 19 ini mewakili tahun 2019, dimana untuk pertama kali kehadiran virus ini diumumkan oleh China, yang menjadi tempat asal muasal penyebaran.

Persisnya pada tanggal 31 Desember 2019... Iya betul... Hari terakhir di tahun 2019. "Mengapa tidak menunggu sehari sesudahnya saja? Mengapa harus diumumkan pada malam tahun baru, pada saat seluruh manusia sibuk menyambut Tahun Baru?"

"Kan kalau diumumkan sehari sesudahnya, maka namanya akan menjadi Covid-20, bukannya lebih cocok? Sesuai dengan tahun penyebaran pandemi kan?"

Ah... kok jadi ngelantur sih... Namun apapun itu, tetap saja 19 adalah angka yang sudah berjodoh dengan virus Corona ini.

Numerologi mempercayai bahwa kehadiran angka, dengan alasan apapun, pasti memiliki makna tersendiri, yang disebut dengan energi angka. Pun dalam kasus Covid-19, energi angka 19 lah yang muncul. Apa saja makna energi angka 19 berdasarkan Numerologi?

Numerologi Pythagoras membagi angka menjadi 3 kategori utama, yaitu:

1,2,3,4,5,6,7,8,9 yang disebut dengan Angka Tunggal (Single Number). Setiap angka ini mengandung energi yang disebut dengan energi dasar, yang sudah pernah saya jelaskan pada artikel "Numerologi: Energi Angka Dalam Kehidupan" (https://www.kompasiana.com/komjenrg6756/5de3b025097f36754c4836f3/energi-angka-dalam-kehidupan?page=2)

Kategori kedua, disebut dengan Angka Master (Master Number), dan berwujud dua angka yang sama, yaitu: 11/2, 22/4, dan 33/6 (angka setelah "/" adalah hasil  penjumlahan dua angka didepan, contoh: 11/2 = 1+1=2)  

Angka Master memiliki energi yang sama dengan yang terkandung pada hasil penjumlahan, namun berada pada level yang lebih tinggi.

Sebagai contoh, Angka 2 adalah angka yang memiliki energi KOMUNIKASI, dengan demikian, Angka Master 11/2 adalah angka yang mengandung energi komunikasi tingkat tinggi atau lazim juga disebut dengan Master Communicator.

Kategori ketiga disebut dengan Angka Hutang Karma (Karmic Debt Number), yang terdiri dari empat angka saja, yaitu 13/4, 14/5, 16/7, dan 19/1. Angka Hutang Karma pada umumnya memiliki energi yang destruktif dan berada pada level yang lebih rendah dari angka tunggal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun