Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud featured

Mengenang Gempa Tektonik 2006 di Yogyakarta dan Sekitarnya (2)

27 Mei 2013   06:59 Diperbarui: 27 Mei 2019   12:48 5890 29

Lambatnya distribusi bantuan kepada para pengungsi korban gempa segera disikapi Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X. Gubernur mengambil langkah taktis dengan memutuskan jalur distribusi tidak lagi melalui Satuan Pelaksana (Satlak) yang berpusat di Pemkab Bantul. 

Bantuan langsung didistribusikan ke masing-masing kecamatan. Dari kecamatan, bantuan tersebut didistribusikan ke desa dan dusun-dusun korban bencana. “Kita putuskan bantuan tidak lagi melalui Satlak. Semua bantuan dari provinsi langsung ke kecamatan-kecamatan,” jelasnya. 

Gubernur yang juga sebagai Ketua Satuan Koordinasi Pelaksana (Satkorlak) DIY mengatakan, dalam kondisi tanggap darurat, pihaknya sangat berharap agar para camat dan lurah yang daerahnya terkena bencana bertindak proaktif. Sebab merekalah yang paham dan tahu detail lokasi yang menjadi korban bencana. 

Kepada media massa atau wartawan, Sultan minta untuk menginformasikan jika memang masih ada wilayah yang belum tersentuh penanganan atau bantuan, atau masih sangat minim bantuan yang diterima agar segera disampaikan ke Satkorlak Penanggulangan Bencana DIY. 

Gubernur juga mengeluarkan pengumuman dan seruan yang meminta seluruh PNS segera kembali bekerja agar pelayanan masyarakat bisa berjalan optimal. Mereka yang mengurus keluarga karena rumahnya rusak atau ada anggota keluarga yang hilang/meninggal atau dirawat di rumah sakit diimbau segera melapor kepada atasan langsung.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun