Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Senam Aerobik dan KIE bagi WBP Admisi Orientasi Lapas Kelas I Malang

9 Desember 2022   13:16 Diperbarui: 9 Desember 2022   13:18 90 0
Malang - Jumat (09/12/2022) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Malang Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, melaksanakan senam aerobik dan KIE (Komunikasi Informasi dan Edukasi) tentang kesehatan pribadi di Aula Bawah milik L'SIMA. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh WBP yang tergabung dalam Giat Admisi Orientasi.

"Kami sangat menyarankan seluruh WBP untuk mengikuti kegiatan senam karena sangat bagus untuk kesehatan mereka", ucap Rudi Prayitno selaku petugas yang menjadi instruktur pada senam aerobik kali ini.

Menurutnya, Kegiatan tersebut selaras dengan tujuan pembinaan di Lapas Kelas I Malang bahwa WBP dapat hidup sehat dan tetap berpikir positif dalam menjalankan masa pidana.

Kalapas Kelas I Malang, Heri Azhari menambahkan bahwa pelaksanakan senam aerobik dan KIE ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan bagi WBP. Selain sehat juga sekaligus memberikan hiburan maupun ilmu bagi WBP sehingga terhindar dari gejala-gejala stres atau depresi selama menjalani masa pidana di Lapas Kelas I Malang.

"Kami menghimbau kepada WBP untuk senantiasa menjaga kebersihan diri dan lingkungan sehingga kehidupan yang bersih, sehat, rapi dan indah dapat terwujud", tutup Kalapas.
L'SIMA PASTI APIK !(HUMAS LAPAS KELAS I MALANG)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun