Mohon tunggu...
KKNP 20 KERTOSARI
KKNP 20 KERTOSARI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN-P Kelompok 20 Desa Kertosari 2024

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Langkah Awal Kemajuan: Pembukaan KKN-Pencerahan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Kelompok 20 di Balai Desa Kertosari

1 Februari 2024   13:13 Diperbarui: 1 Februari 2024   13:17 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KERTOSARI, PURWOSARI (29/01/2024) -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) pencerahan, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo kelompok 20 telah melaksanakan pembukaan KKN -- P yang dilaksakan di Balai Desa Kertosari, Kecamatan Purwosari.

Kegiatan ini dilaksanakan pada 29 januari 2024 yang berlangsung mulai pukul 09.00 -- 10.00 WIB yang dihadiri oleh Kepala Sekretaris Desa, Kepala Dusun, dan jajarannya, serta Dosen Pembimbing Lapangan KKN kelompok 20. Adapun maksud dari kegiatan pembukaan ini dilakukan agar dapat membagikan gambaran umum terkait dengan tentang program kerja yang akan dilakukan oleh kelompok 20, serta agar dapat semakin mengenal desa kertosari, serta agar dapat semakin mengeratkan hubungan dengan warga setempat.

Dalam sambutannya, Kepala Sekretaris Desa Bapak Arifin menyampaikan rasa selamat datang kepada para mahasiswa KKN dan mengungkapkan harapannya terhadap manfaat positif yang dapat dihasilkan oleh kolaborasi antara universitas dan desa. "Kami dengan senang hati menerima kehadiran mahasiswa KKN sebagai rekan dalam upaya memajukan dan menggali potensi desa kami", ungkapnya sambil tersenyum ramah.

Mahasiswa KKN diberikan gambaran tentang potensi dan tantangan yang dihadapi oleh masyarakat desa. Harapannya, hal ini dapat menjadi landasan pemahaman yang kokoh sebelum mereka terlibat langsung dalam kegiatan lapangan.

Dalam sesi pemberian tugas KKN, Bapak Agus Hayatal Falah ST., MT. selaku Dosen Pembimbing Lapangan, memberikan petunjuk mengenai urgensi melakukan penelitian lapangan yang menyeluruh dan berinteraksi positif dengan warga desa. "Tugas KKN bukan hanya tanggung jawab akademis, melainkan juga kesempatan untuk mengalami kehidupan masyarakat secara langsung dan memberikan kontribusi nyata", ungkapnya.

Para mahasiswa KKN secara simbolis menerima amanah untuk mengembangkan program-program yang berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat desa. Mereka akan terlibat dalam beragam kegiatan, seperti pengembangan potensi ekonomi pariwisata, program edukasi, dan pendampingan pelayanan kesehatan stunting bagi balita dan ibu hamil.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun