Mohon tunggu...
kkn114 batuputihmallawamaros
kkn114 batuputihmallawamaros Mohon Tunggu... KKN-T GEL 114 UNHAS

Bagian dari tim publikasi dan dokumentasi program KKN, bertugas mengelola informasi, merekam kegiatan, dan menyebarluaskan cerita inspiratif dari lapangan. Memiliki ketertarikan pada literasi digital, penulisan kreatif, dan pengelolaan media publik. Melalui tulisan dan dokumentasi, berupaya menghadirkan gambaran nyata tentang peran mahasiswa dalam pembangunan desa.

Selanjutnya

Tutup

Financial

Mahasiswa KKN Tematik 114 Unhas Dorong Pemasaran UMKM Desa Batu Putih Lewat Instagram Bisnis

15 Agustus 2025   17:30 Diperbarui: 15 Agustus 2025   17:30 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Pembuatan Media Sosial untuk Pelaku UMKM. Sumber: Dokumentasi KKN-T 114 Unhas Desa Batu Putih.

Desa Batu Putih, Kecamatan Mallawa, Kabupaten Maros --- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Universitas Hasanuddin Gelombang 114 Desa Batu Putih melaksanakan program "Pemasaran UMKM Masyarakat Desa Batu Putih Melalui Platform Digital (Pembuatan Instagram Bisnis)" dengan mendatangi perwakilan pelaku UMKM di setiap dusun untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan. 

Kegiatan ini bertujuan mengembangkan kapasitas pelaku UMKM dalam memanfaatkan media sosial, khususnya Instagram, sebagai sarana promosi dan penjualan. Adelia Gracia Patrise selaku pemateri membimbing peserta membuat akun Instagram bisnis, mengelola konten, dan menerapkan strategi promosi digital yang efektif. 

Foto Penyerahan Buku Panduan Kepada Pelaku UMKM. Sumber: Dokumentasi KKN-T 114 Unhas Desa Batu Putih.
Foto Penyerahan Buku Panduan Kepada Pelaku UMKM. Sumber: Dokumentasi KKN-T 114 Unhas Desa Batu Putih.

"Banyak sekali UMKM di Desa Batu Putih ini, hanya saja belum terekspose oleh media sosial dan promosi penjualannya belum maksimal," ucap Adel.

Hasil dari pelatihan ini adalah terbentuknya akun Instagram bisnis bagi masing-masing UMKM yang menjadi peserta. Harapannya, para pelaku usaha dapat memaksimalkan penggunaan media sosial untuk menjangkau pasar yang lebih luas, meningkatkan penjualan, dan memperkuat branding produk mereka.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun