Mohon tunggu...
Jurnalisme Warge San Keuw Jong
Jurnalisme Warge San Keuw Jong Mohon Tunggu... -

San Keuw Jong = Singkawang = Kota Tasbih = Kota Seribu Klenteng = Kota Gayung Bersambut

Selanjutnya

Tutup

Edukasi Pilihan

ASI... Yes... Formula... No...

20 Oktober 2014   19:45 Diperbarui: 17 Juni 2015   20:22 552
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1413783877481036953

[caption id="attachment_348694" align="alignnone" width="630" caption="Senam Bersama Ibu Menyusui dan Masyarakat Kota Singkawang dalam Rangka Pekan ASI Sedunia 2014."][/caption]

JURNALIS WARGA, SINGKAWANG - Pemerintah Kota Singkawang merayakan puncak Pekan ASI (Air Susu Ibu) Sedunia 2014, di Mess Daerah, dan secara khusus mengadakan Senam dan Kampanye ASI, Minggu (19/10). Kegiatan ini bekerjama dengan MSF (Multi Stakeholder Forum) / Kelompok Masyarakat Peduli ASI.

Pukul 6 pagi, sudah ratusan warga dari berbagai kalangan memadati halaman Mess untuk mengikuti Senam Bersama yang dikoordinir oleh BPJS. Antusias warga tampak dari semangat mereka  saat mengikuti senam.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penyampaian orasi ASI. Dr. Nurmansyah, M.Kes., dalam orasinya menyampaikan ASI menjadi hal prioritas sebab terdapat sesuatu yang baik terkandung di dalamnya. ASI menyebabkan anak menjadi sehat, karena ASI merupakan imunisasi alami.

"Bayi yang diberikan ASI, membuat bayi lebih pintar," lanjut orasinya.

Ia kembali menegaskan, setiap anak yang diberikan ASI minimal 6 bulan atau biasa disebut ASI Eksklusif, membuat anak menjadi lebih santun dan berbudi pekerti yang baik.


"ASI... anak menjadi sehat, ASI... anak menjadi pintar, ASI... anak menjadi santun," demikian yel-yel yang diteriakan Nurman dan disambung oleh peserta Senam dan Kampanye ASI.

Kesempatan orasi berikutnya disampaikan oleh Hendri Tri Purwanti, Dinas Kesehatan Kota Singkawang. Ia mengingatkan, ASI Sedunia diperingati pada 1 sampai 7 Agustus. "Mari bersama-sama kita jadi anak ASI, pemuda ASI, ibu ASI, bapak ASI, nek aki ASI dan nek wan ASI," ajak Hendri kepada masyarakat Kota Singkawang.

Tidak lupa, Hendri meneriakan yel-yel "ASI... YES... Formula... NO...", sembari disahut kompak oleh warga yang mengikuti.

Ketua Panitia Pekan ASI Sedunia, Indriyati Madjid, yang merupakan Ketua MSF Kota Singkawang, dalam sambutannya menyampaikan setiap minggu pertama bulan Agustus diperingati oleh dunia sebagai Pekan ASI yang bertujuan untuk mengampanyekan dan meningkatan kesadaran semua pihak tentang pentingnya ASI.

Ia mengajak setiap orang untuk dapat berperan dalam meningkatkan kesadaran masyarakat agar mengetahui betapa pentingnya ASI. Dukungan dan peran pemerintah daerah, fasilitas dan petugas kesehatan sangat penting dalam menjalankan amanah membentuk/menciptakan sumberdaya manusia generasi penerus pembangunan bangsa yang tangguh dalam menghadapi tantangan di masa yang akan datang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Edukasi Selengkapnya
Lihat Edukasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun