Menurut saya, public figure yang dewasa ini gemar untuk bergiat di alam bebas memiliki beban moral untuk menjadi contoh masyarakat. Maka dari itu mereka sebaiknya memberi contoh yang baik bagi masyarakat bagaimana mempersiapkan pendakian, fisik, pengetahuan, bahkan cara berpakaian dan sebagainya.
Bagaimana dengan fenomena pendakian tektok?
Melihat fenomena tektok, kita juga perlu semakin sadar bahwa tidak selamanya yang ada di konten-konten viral khususnya tektok gunung itu semudah apa yang kita bayangkan. Kita perlu melalui proses latihan agar pada saat melakukannya tidak menyusahkan orang lain. Pada akhirnya semuanya tentang bagaimana kita mempersiapkan diri untuk bergiat di alam bebas yang penuh risiko.
Irvan Sjafari
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI