Mohon tunggu...
Johansyah Syafri
Johansyah Syafri Mohon Tunggu... Editor - Pelayan Publik

Kata Imam Syafi'i, "Ilmu adalah buruan dan tulisan adalah ikatannya."

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Bengkalis, Kabupaten "Terunik" di Indonesia

26 Januari 2023   10:19 Diperbarui: 26 Januari 2023   12:11 714
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (Dokumen pribadi)

"Mengkal" yang berarti sedih atau sebak (penuh dengan air mata; hampir meleleh). Sedangkan "kalis" bermakna tabah, sabar dan tahan ujian.

Dibandingkan 416 kabupaten lainnya di Indonesia, Kab. Bengkalis memiliki "keunikan". Namanya juga unik, tentu lain daripada yang lain.

Apa hal khusus yang kepunyaan Bengkalis yang tak dimiliki daerah setingkat lainnya di Indonesia?

Pertama, Bengkalis adalah daerah yang ibu kotanya setali tiga uang dengan nama kabupaten.

Kedua, ibu kota kab. Bengkalis berada di pulau yang namanya sama dengan sebutan kabupaten dan ibu kotanya, yaitu Pulau Bengkalis.

Ketiga, ibu kota Kab. Bengkalis berada di kecamatan yang sebutannya yang tidak berlainan dengan nama kab., ibu kota kab. dan pulau tempat ibu kota kab, yakni Kecamatan Bengkalis.

Keempat, ibu kota Kab. Bengkalis berada di bibir selat yang namanya persis dengan nama kab., ibu kota kab. pulau tempat dan tempat ibu kota kabupaten, yaitu Selat Bengkalis.

Kelima, pusat pemerintahan Kab. Bengkalis berada di kelurahan yang diawali sebutan serupa dengan nama daerah, ibu kota, pulau, kecamatan dan selat, yakni Kelurahan Bengkalis Kota.

Itulah "keunikan" kepunyaan kab. dengan 11 kecamatan, 19 kelurahan dan 136 desa ini yang tak dimiliki 415 kabupaten lainnya di Indonesia.

Begitu pula 98 kota di Indonesia. Juga tak ada yang seunik Kab. Bengkalis.

Tak percaya? Silakan melancong atau bertamasya ke Kab. Bengkalis. Kami tunggu kedatangannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun