Mohon tunggu...
Y. P.
Y. P. Mohon Tunggu... Sales - #JanganLupaBahagia

Apabila ada hal yang kurang berkenan saya mohon maaf, saya hanya orang biasa yg bisa salah. Semoga kita semua diberikan kesehatan dan kesejahteraan. Aamiin.

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Jason Eden Smith (Bagian 1)

19 April 2018   15:32 Diperbarui: 19 April 2018   15:39 512
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Teng . . . Teng . . . Teng . . . Teng. . . Teng . . . Teng. . . Teng"

Terdengar suara lonceng sekolah berbunyi, tanda kegiatan belajar mengajar akan segera dimulai. Hari ini sama sekali tidak ada siswa yang terlambat hadir. Pak Bono segera menutup pintu gerbang sekolah, sudah tidak akan ada yang keluar masuk sampai jam 07:30 wib nanti. Suasana mendadak hening, bahkan tidak ada suara angin berhembus di lapangan sekolah.

Hari ini hari Selasa tgl 5 September adalah hari ulang tahun Vega Natasha. Wanita cantik dengan tinggi 165 cm, berambut hitam lurus ini adalah kekasih Jason Eden Smith. Seluruh anggota sekolah mengenal mereka dengan baik. Bahkan mereka dijuluki "King & Queen" sekolah karena dirasa seperti bestcouple sekolah.

Jason sendiri adalah pria tampan 11 cm lebih tinggi dari Vega. Jason suka sekali bermain basket, bahkan setiap jam istirahat dia lebih memilih untuk bermain basket daripada ketempat lain seperti perpustakaan. Bertolak belakang dengan Vega yang suka membaca novel. Vega setiap jam istirahat selalu berada di perpustakaan untuk membaca buku-buku kesukaannya. Mulai dari Novel romantis, majalah, atau sekedar browsing membaca berita online seperti kompas.com.

Hari ini pelajaran seperti biasa, Vega berada di kelas XI A sedangkan Jason berada di XI B. Memang pada saat seleksi masuk sekolah, Jason nilainya tidak sebagus Vega. Wajar saja, sejak kecil Vega memang kutu buku. Ketika internet belum masif hadir diseluruh Indonesia, rumah Vega sudah dilengkapi dengan perpustakaan mini oleh orang tuanya.

Encyclopedia Britannica ada 32 buku berbaris rapi diantara barisan buku-buku koleksi keluarga. Jason sebenarnya juga bukan orang yang bodoh, pada saat psikotest Jason mendapat score 128. Dia lebih menyukai aktivitas diluar ruangan, seperti bermain basket, bersepeda, touring menggunakan motornya dan bermain dengan teman-temannya.

Di ruang kelas XI A

"Jadi sebelum mulai pelajaran, ibu akan lihat presensi kalian terlebih dahulu ya. Minta tolong salah satu perwakilan tarik data presensi ya, trus tampilkan di layar" kata bu Timar wali kelas XI A.

"Saya ya bu, saya saja ya" Bernard mengangkat tangan ingin menjadi volunteer untuk menampilkan data presensi di depan kelas.

"Tolong yang terlambat dan tidak hadir ditandai merah ya Bernard" perintah bu Timar

"Iya bu, sebentar ya . . . . Nah ini sudah saya kasih merah bu. Tapi kog aneh ya bu, kenapa Vega sudah 4 hari tidak absen pagi ya?" Bernard nampak bingung dan menunjukkan wajah gelisah sambil menggaruk garuk kepalanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun