Mohon tunggu...
Joko Martono
Joko Martono Mohon Tunggu... Penulis - penulis lepas

belajar memahami hidup dan kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Membangun Interaksi Empatik Antar Kompasianer

13 Januari 2018   14:32 Diperbarui: 14 Januari 2018   21:13 777
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Shutterstock

Tidak sedikit kalangan profesional dan para intelektual yang menulis di medium ini, sumber daya informasi bisa bermanfaat manakala persoalan publik yang dilontarkan secara bebas (dan bertanggung jawab) mengundang respons/komentar relevan sehingga upaya saling melengkapi semakin tumbuh.

Nah, sekilas catatan yang perlu digarisbawahi berkait berlangsungnya diskusi publik atau interaksi sosial antara lain perlunya dicipta pola diskusi dewasa, dalam artian bahwa komunikasi antarkompasianer jangan sampai menjurus saling menyalahkan atas dasar pembenaran diri.

Tanggapan dalam komentar terhadap sebuah tulisan (yang mungkin kurang sepemikiran) jangan sampai terkesan pada munculnya sikap arogansi sepihak. Ini mengingat cara pandang seseorang dalam membahas suatu persoalan -- tentunya tidak layak dipaksa harus sama dengan cara pandang mereka yang menilainya.

Apalagi mengingat para penghuni kompasiana.com yang heterogen, pilihan yang kiranya paling sesuai adalah dengan membangun interaksi empatik antarkompasianer. Empatik di sini dimaksudkan sebagai bentuk interaksi di mana komunikan (penerima informasi atau pembaca) ikut merasakan apa yang dirasakan, apa yang terkonsep dalam benak komunikator (penyampai informasi atau penulis) yang selanjutnya terjadilah pertukaran makna atau transfer of meaning.

Membiasakan diri untuk berempati akan membentuk sikap/perilaku seseorang saling menghargai, saling mengasihi, saling melengkapi, dan tentunya saling bertoleransi, sehingga dalam menghadapi segala persoalan termasuk dalam "menggauli" kompasiana.com semakin nyaman, aman, tambah wawasan, dan banyak teman. Itu saja sekadar berbagi tulisan ringan di akhir pekan ini. Salam damai untuk semuanya.

JM (13-1-2018).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun