Mohon tunggu...
Jenal ArifinYusuf
Jenal ArifinYusuf Mohon Tunggu... Guru - Saya adalah seorang guru honorer di MTs dan MA Al-Barkah Mande Cianjur, selain menjadi seorang guru honorer saat ini saya sedang menempuh pendidikan S-1 di STAI Al-Azhary Cianjur pada program Studi Pendidikan Agama Islam. saat ini saya berada di semester 5.

Jika kamu ingin mengenal dunia maka membacalah, namun jika kamu ingin dikenal dunia maka menulislah .....

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peran Pendekatan Orangtua terhadap Anak dalam Mengatasi Kecanduan Game Online

22 Januari 2022   11:20 Diperbarui: 22 Januari 2022   11:23 951
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Lalu cara seperti apakah dan bagaimana langkah untuk mengatasi kecanduan game online pada anak ?

Mengenai cara untuk mengatasi kecanduan game online pada anak untuk lebih jelasnya adalah sebagai berikut :

1. Berikan perhatian yang lebih terhadap anak.

Peran orang tua adalah faktor utama untuk mengurangi kecanduan anak pada game online yaitu dengan cara memberikan perhatian lebih kepada anak. Perhatian orang tua sangat dibutuhkan oleh anak, dan tidak ada anak yang tidak ingin diperhatikan oleh orang tuanya. Perhatian orang tua terhadap anak bisa dengan berbagai cara, diantaranya melalui pendekatan komunikasi, pendekatan psikologis, atau dengan pemberian stimulus pada anak yang sebelumnya belum pernah dilakukan. Buatlah anak senyaman mungkin ketika berada didekat orangtua, sehingga hal ini akan menyebabkan berangsur-angsur anak melupakan bermain game.

2. Pahami kebutuhan anak

Setiap anak memiliki kebutuhan baik dari segi materi atau dalam hal psikis. Setiap anak tentu ingin memiliki sesuatu yang disukainya, dan ini hal yang sulit dihindari orang tua. Jika selalu menuruti keinginan anak maka akan membuat anak menjadi manja, tetapi bila tidak dituruti tidak tega. Tetapi kita sebagai orang tua wajib mendidik anak, mendidik di sini bukan berarti menuruti semua kemauan anak kita. Dalam hal ini kita harus selektif dalam memenuhi keinginan anak.


3. Membuat jadwal liburan / rekreasi bersama

Setiap orang membutuhkan penyegaran, begitu juga dengan anak kita. Anak bisa jadi merasa jenuh dengan rutinitasnya setiap hari, Untuk mengurangi dan menghilangkan rasa jenuh anak, cobalah untuk membuat jadwal liburan bersama keluarga, misalnya berenang bersama, makan bersama, piknik, atau sekadar berkebun. Cara ini akan efektif diterapkan pada anak kita, Buatlah jadwal liburan bersama anak, mungkin setiap bulan atau setiap selesai ujian.

4. Masuklah ke dalam dunia anak

Caranya adalah dengan masuk ke dalam dunianya, tetapi tidak perlu sepenuhnya. Cukup mengetahui dasar dan inti dari dunia anak, misalnya tahu tentang game apa yang dimainkan, bagaimana cara memainkannya, atau sekadar mengetahui tokoh mana yang disukai anak. Dengan pendekatan seperti ini anak akan lebih terbuka kepada orang tua karena ia merasa kita sebagai orang tua sudah masuk dalam dunianya.

Demikianlah langkah atau cara untuk mengatasi kecanduan game online pada anak, intinya semuanya berada pada kedekatan orangtua terhadap anak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun