Jika proses registrasi pajak Taxmates gagal, berikut adalah solusi yang bisa Taxmates lakukan untuk mendapatkan NPWP.
1. Mengisi Formulir dengan Lengkap: Untuk mengatasi kesalahan saat pendaftaran pajak, pastikan Taxmates mengisi formulir secara lengkap. Pastikan juga bahwa Taxemates sudah  menuliskan data diri sesuai dengan data di KTP.
2. Aktivasi Email: Pastikan juga untuk melakukan aktivasi email agar proses registrasi dapat berjalan dengan baik.
3. Pastikan data pribadi seperti NIK dan KK sudah diperbarui: Seringkali karena perubahan status atau kategori wajib pajak membuat data pribadi seperti NIK dan KK ikut berubah, tetapi masih banyak wajib pajak yang belum mengetahui bahwa data pribadi tersebut harus kembali dilakukan verifikasi dan validasi ke Dukcapil atau ke Kantor Pajak. Akibatnya   seringkali dalam pembuatan NPWP ada yang gagal karena data NIK dan KK tidak valid.
4. Konsultasi Pajak Gratis di HiPajak: HiPajak menyediakan jasa konsultasi gratis dengan konsultan bersertifikat di aplikasi HiPajak. Dari mulai administrasi pajak sampai dengan pelaporan  pajak dapat dibantu oleh konsultan HiPajak. Selain itu untuk pengguna baru juga mendapatkan gratis konsultasi pajak.
Demikian penjelasan dari solusi apabila Taxemates mengalami kegagalan saat proses registrasi pajak. Mudah bukan? Jadi ngga perlu bingung lagi apabila Taxmates mengalami kegagalan dalam registrasi NPWP, sebab Taxmates sekarang sudah memahami solusi ketika gagal registrasi NPWP. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H