Mohon tunggu...
Ismawati Soasiu
Ismawati Soasiu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Semester Akhir

Biarkan tulisan ini menjadi bukti bahwa hidupku tak pernah kosong

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UMM Merancang "English Vocabulary Pocket" untuk Kepentingan Pembelajaran Bahasa Inggris bagi Siswa SD Aisyiyah, Malang

3 Agustus 2021   15:03 Diperbarui: 3 Agustus 2021   15:13 540
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 Penyerahan english pocketbook oleh Mahasiswa (dokpri)

Dalam rangka melaksanakan program "Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa" atau PMM yang  diselenggarakan oleh kampus Universitas Muhammadiyah Malang dengan tuntutan agar mahasiswa dapat menjadi relawan yang peduli akan lingkungan sekitar. Pengabdian ini dapat dilakukan dimana saja, di daerah pedesaan maupun lingkungan sekolah. Hal ini tentu menjadi salah satu langkah baru agar mahasiswa dapat berinteraksi dengan masyarakat secara langsung.

Pada tanggal 7 juni 2021, Tim PMM Mitra Dosen yang di koordinir oleh mahasiswi Diana Samal bersama 3 anggota nya telah diamanahkan untuk melakukan pengabdian di salah satu SD di kota Malang, yaitu SD Aisyiyah Kamila Kota Malang. Dengan membawa background sebagai mahasiswi Pendidikan Bahasa Inggris maka setiap program yang dirancang tentulah berfokus pada pengajaran bahasa Inggris serta memberikan kontribusi agar selalu terlibat dalam kegiatan yang diadakan oleh sekolah.

Berbagai bentuk kegiatan telah dirancang agar dapat terlaksana dengan baik dalam jangka waktu satu bulan. Kegiatan dimulai dengan mengajarkan Bahasa Inggris kepada siswa - siswi SD Aisyiyah. Kemudian, mahasiswa pmm dengan aktif berkontribusi dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah.

Tampilan english pocketbook  (dokpri)
Tampilan english pocketbook  (dokpri)

Berdasarkan hasil pengamatan selama beberapa hari, akhirnya sekelompok Mahasiswa ini menemukan bahwa ada satu hal yang kurang dari siswa SD Aisyiyah, yaitu kemampuan dalam menguasai bahasa asing, salah satunya adalah Bahasa Inggris. Sedangkan di SD Aisyah sendiri terdapat salah satu program ekstrakulikuler unggulan yang memerlukan kemampuan berbahasa Inggris, program itu adalah International Collaboration Club. International Collaboration Club merupakan program pertemuan serta belajar bersama siswa - siswi dari berbagai Negara yang berbeda, sehingga saat program ini berlangsung terlihat bahwa siswa SD Aisyiyah masih membutuhkan pengasahan terhadap kemampuan bahasa Inggris dalam hal komunikasi. "Sebenarnya kami memiliki rencana untuk membuat sebuah buku saku yang bisa dibawa kemana - mana oleh para siswa" begitulah kata yang disampikan oleh bu Emi selaku penanggung jawab program International Collaboration Club.

Sehingga terciptalah ide untuk membuat sebuah Pocketbook yang berisikan kosa kata dalam bahasa inggris yang biasa digunakan dalam komunikasi sehari -- hari beserta terjemahannya. Harapannya buku saku ini dapat menjadi jembatan agar siswa -- siswi SD Aisyiyah mampu mengembangkan kemampuan berbahasa inggris. "English pocketbook ini kami buat agar siswa - siswi SD Aisyiyah memiliki buku pegangan yang dapat membantu mereka dalam mengasah kemampuan Bahasa Inggris" timpal Diana selaku koordinator PMM. Buku saku ini disusun sendiri oleh Diana dan ke 3 anggota kelompok lainnya. Dengan backround sebagai mahasiswa pendidikan bahasa inggris, mereka sangat berharap agar kemampuan bahasa inggris siswa -- siswi SD Aisyiyah dapat meningkat dan tidak tertinggal jauh dengan anak -- anak di Negara lainnya.

Foto bersama Kepala Sekolah SD Aiyiyah (dokpri)
Foto bersama Kepala Sekolah SD Aiyiyah (dokpri)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun