Mohon tunggu...
Sangun Perwira
Sangun Perwira Mohon Tunggu... Pensiunan PNS -

Bukan maksudku memusuhimu. Kalaupun berbeda pandangan, aku hanya mencoba melihatnya dari sisi yang lain.

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Tulisanku di Kompasiana Kok Belum Dibayar?

25 September 2015   13:25 Diperbarui: 5 Oktober 2015   09:44 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Sejak kapan kompasiana bayar tulisan para kompasianer itu? Mimpi kali bro. Kalo tulisan yang diikutkan kompetisi blog sih bisa jadi dapet hadiah entah berupa uang atau barang.

Tulisan ini cuma usulan saja untuk pengurus (administrator) kompasiana agar suatu saat, tulisan yang muncul di kompasiana memperoleh kompensasi berupa honor kecil-kecilan. Tentu tidak semua tulisan yang masuk harus diberi honor. Setidaknya tulisan yang dipilih admin sebagai tulisan dengan kategori headline dan highlight layak diberi honor.

Katakanlah masing-masing kategori akan diberikan honor sebesar Rp 100.000 dan Rp 25.000 atau sialnya Rp 10 ribu untuk tiap tulisan yang masuk headline dan Rp 3.000 untuk highlight. Ini sebagai konsekwensi dan pertanggungjawaban dari admin yang telah berani memberikan label kategori tersebut pada suatu tulisan. Dengan demikian diharapkan para admin lebih berhati-hati dan lebih bertanggung jawab dalam memberikan label untuk sebuah tulisan, tidak asal-asalan berdasarkan selera pribadi dan sebagainya. 

Lantas dari mana dananya? Para blogger tentu tahu bahwa mereka dapat me-monetize blog mereka dengan menerbitkan iklan-iklan terutama dari google adsense dan lainnya yang dibayar berdasarkan klik iklan itu. Kira-kira dari sanalah sumber pendanaannya dengan catatan bila biaya operasi telah terlampaui. Untuk meningkatkan pendapatan iklan ini bolehlah diminakan bantuan kepada para kompasianer sesekali untuk mengklik iklan yang ada.

Dari seorang blogger saya juga beroleh informasi bahwa mereka kadang memanfaatkan penulis bayaran untuk mengisi blog mereka dengan bayaran sekitaran Rp 4 ribu per artikel. Hal ini terutama disebabkan oleh ketatnya pihak google untuk mem-banned blog yang terindikasi mem-publish artikel copy-paste.

Dengan adanya honor pada tulisan-tulisan yang berlabel headline dan highlight tersebut saya kira akan mengundang lebih banyak lagi penulis-penulis muda yang berbakat. Itu saja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun