Mohon tunggu...
Irhamna  Mjamil
Irhamna Mjamil Mohon Tunggu... Apoteker - A learner

Pharmacist | Skincare Enthusiast | Writer Saya bisa dihubungi melalui email : irhamnamjamil@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Masjid Raya Baiturrahman, Masjid Favorit Berjuta Kenangan

30 April 2021   15:36 Diperbarui: 30 April 2021   15:55 1214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Instagram/Saragih_erick

Setiap orang tentu memiliki tempat favorit, terlebih tempat itu menyimpan banyak kenangan. Jika ditanya dimana mesjid favorit saya? Maka saya akan langsung menjawab mesjid raya. Orang Aceh menyebutnya mesjid raya.  Mesjid yang pernah menjadi saksi perjuangan rakyat Aceh ini memiliki banyak kenangan dari saya kecil hingga berumur 25 tahun. 

Kenangan Masa Kecil 

Dulu saat masih SD, saya ingat sekali ayah sering membawa saya dan adik-adik ke mesjid ini saat sore hari. Mesjid ini dulu dipenuhi oleh padang rumput dan belum memiliki payung seperti sekarang. Sehingga di sore hari banyak orang yang sekedar duduk di mesjid ini. Tak hanya itu anak-anak pun ramai berlarian kala itu. 

Di halaman mesjid terdapat kolam ikan dan air manjur. Dulu banyak penjual umpan ikan, ada rasa senang sendiri saat saya memberikan umpan ikan ke kolam. Sejujurnya saya lebih menyukai suasana mesjid raya yang dulu. Sejuk dan teduh ditambah juga dengan banyaknya kenangan masa kecil di sini. 

Mesjid raya yang sekarang tetap indah bagi saya. Nuansanya memang berbeda dengan saat saya masih kecil. Mesjid raya yang sekarang lebih modern dengan eskalator, dan juga parkir bawah tanah. Ornamen-ornamen yang ada di mesjid ini juga megah. Meskipun suasananya berbeda, sejatinya mesjid ini masih kebanggaan rakyat Aceh dan menjadi tempat yang harus dikunjungi. 

Kenangan tentang mesjid ini pun mengingatkan saya akan tsunami 2004 silam yang melanda Aceh. Saat itu di tengah hantaman ombak, mesjid ini tetap berdiri kokoh. Saya sempat mencari air bersih di mesjid ini kala itu, mengingat persediaan air bersih sangat langka. Puing-puing kayu, lumpur, dan mayat berserakan adalah kenangan yang tak pernah saya lupakan. 

Kenangan berikutnya yang melekat tentang mesjid ini adanya abang atau bapak-bapak yang menjajakan kameranya. Singkatnya mungkin disebut dengan tukang foto keliling. Saya lupa berapa tarifnya berapa per sekali foto. Sayangnya karena kehadiran hp, tukang foto ini sudah sulit ditemukan sekarang. Dulu ayah sering membayar tukang foto ini untuk memotret kami, sayangnya foto tersebut sudah hilang saat tsunami 2004. 

Mesjid raya Baiturrahman, jam 11 malam saat lebaran tahun 2019. (Sumber :dokpri).
Mesjid raya Baiturrahman, jam 11 malam saat lebaran tahun 2019. (Sumber :dokpri).
Mesjid Raya Baiturrahman, Masa Lalu, dan Harapan di Masa Depan. 

Di masa lalu, mesjid ini pernah menjadi saksi perjuangan rakyat Aceh. Mesjid ini dibangun saat pemerintahan Sultan Iskandar Muda, dan pernah menjadi pusat pembelajaran pada zaman dahulu. Mesjid ini pun dibangun dengan kerja sama rakyat Aceh tempo dulu. 

Saat penjajahan Belanda, mesjid ini pernah dibakar oleh Belanda pada tahun 1873 M. Pembakaran mesjid ini juga turut menewaskan Khohler, pemimpin pasukan Belanda kala itu. Dibakarnya mesjid ini membuat rakyat Aceh marah sekali dan menganggap perang dengan Belanda adalah perang suci. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun