Mohon tunggu...
Irene Alam
Irene Alam Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Saatnya dapat lebih dengan Workshop Bento bersama Kompasiana, Danamon, Blibli dan LockNlock

5 September 2018   23:44 Diperbarui: 6 September 2018   00:24 629
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saatnya dapat lebih untuk bekal sang buah hati.. itu lah tema workshop yang saya ikuti pada hari Sabtu 1 September 2018. 

Tepatnya berlokasi di Cocowork D'Lab Menteng. Pagi itu saya datang bersama Zoe, putri saya yg pertama. Zoe lah yang semangat banget untuk mengikuti workshop bento hari itu. 


Workshop dibuka dengan percakapan antara MC dan bunda Alfani. Bunda Alfani ini seorang bento master yang akan mengajarkan ibu-ibu dan anak-anak berbento ria pagi itu. Tips dari beliau yg paling berkesan adalah: Saatnya pegang kendali, khususnya utk peranan ibu di keluarga. 

Pegang kendali dalam hal asupan gizi anak melalui makanan yg disiapkan  dan juga pegang kendali dalam hal keuangan keluarga. Sebagai ibu kita harus pintar-pintar mencari 'deal' atau 'special offer' yg ada. Seperti saat ini utk periode 1juni sampai 31 desember 2018, Danamon memberikan 'offer' bagi nasabah baru yang membuka Tabungan Danamon Lebih bisa mendapatkan e-voucher Blibli sampai 1 juta rupiah! Yes, 1 jutaaa loh! Bisa klik disini yah utk infonya https://dana.mn/dlbli2 . Lumayan banget kan untuk beli keperluan anak anak dan rumah tangga. Karena di Blibli.com kita bisa membeli online segala macam kebutuhan dan pernak pernik yang kita perlukan.  

Bunda Alfani juga sempat menyebutkan, dengan belanja online lewat Blibli, kita tidak perlu repot repot menghabiskan waktu ke supermarket, dan juga terkadang ibu2 malah jadi belanja barang- barang lain yg sebenarnya tidak kita perlukan ( a.k.a laper mata ^^)

Lalu acara workshop dilanjutkan dengan praktek langsung cara membuat bento Mickey Minnie mouse tsumtsum. Disana sudah disiapkan alat-alat yang biasa kita jumpai di rumah.. seperti talenan, pisau, tusuk gigi dan juga makanan yg akan dibuat bento seperti nasi, chicken nugget, chicken karage, selada, brokoli, apel. Lalu ada Nori dan keju lembaran yg dibagikan ke peserta. Di meja juga telah disediakan kotak makan utk menata bentonya. Apa lagi kalau bukan Lunch box dari LockNLock. Produk paling top untuk bekal anak2 -  anti bocor dan pastinya BPA free. Jadi ga perlu khawatir makanan tumpah di tas anak-anak. Bunda Alfani menyebutkan, untuk bento kita bisa menggunakan alat-alat sederhana yang kita sudah punya di rumah. Jadi tidak harus beli khusus cetakan-cetakan bento. 

Kira-kira begini cara membuat bentonya:

1.Kepalkan nasi: 2 bulat besar utk kepala Mickey & Minnie, dan 4 bulat kecil untuk bagian telinga Mickey & Minnie

2.Potong nori jadi 2 bagian. ( Nori lembaran yang belum berbumbu) -- bagian A dan Blalu setiap  bagian dipotong lagi kira-kira 1/3nya -- A1 A2 ; B1 dan B2nah bagian A dan B yg besar kita pakai untuk membungkus  nasi utk bagian kepala Mickey & Minnie. Bagian A1 A2 B1 B2 kita pakai untuk membungkus nasi bagian telinga Mickey & Minnie

cara-memotong-nori-5b900a0c677ffb56aa5d1024.jpg
cara-memotong-nori-5b900a0c677ffb56aa5d1024.jpg

3.Bungkus bulatan nasi tadi dengan nori yang sesuai

4.Bagian telinga ditancapkan ke kepala dengan menggunakan spaghetti kering (jangan khawatir , spaghetti kering ini aman dikonsumsi, dan lama2 akan menjadi lembek dengan sendirinya)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun