Mohon tunggu...
Fitri Cahyani
Fitri Cahyani Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Diponegoro

KKN TIM II UNDIP 2021

Selanjutnya

Tutup

Nature

Mahasiswa KKN UNDIP Buatkan Modul Pelatihan Pembuatan Piramida Penduduk dan Modul Pembelajaran Matematika SD

8 Agustus 2021   23:51 Diperbarui: 11 Agustus 2021   15:41 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kantor Kelurahan Bulusan, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang/dokpri

Bulusan, Kota Semarang (01/08/2021)-Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan proses pembelajaran yang wajib dilaksanakan bagi mahasiswa S-1 Universitas Diponegoro (UNDIP). Namun, pelaksanaan KKN UNDIP Tim II Periode 2021 sedikir berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dikarenakan pandemi Covid-19 yang belum berakhir yang menjadikan KKN dilakukan secara online . KKN UNDIP periode ini mengusung tema “ Sinergi Perguruan Tinggi dengan Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19  Berbasis Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’S) Melalui Kuliah Kerja Nyata” yang dilaksanakan pada 30 Juni 2021 sampai dengan 12 Agustus 2021.

Berkaitan dengan perencanaan pembangunan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat, data kependudukan memiliki peranan yang sangat penting. Melalui data kependudukan tersebut suatu daerah dapat menentukan kebijakan kependudukan yang tepat serta dapat menganalisa dan memprediksi komposisi penduduk di masa mendatang. Sehingga data kependudukan mempermudah pemerintah daerah untuk menentukan kebijakan.

Kelurahan Bulusan merupakan salah satu Kelurahan di Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kelurahan Bulusan memiliki total penduduk kurang lebih 6.570 penduduk, dengan rincian 3.313 jiwa berjenis kelamin laki-laki dan 3.257 berjenis kelamin perempuan. Luas wilayah Kelurahan Bulusan yaitu 303,047 Ha. Untuk mempermudah pendataan penduduk perlu adanya piramida penduduk.

Piramida penduduk merupakan suatu grafik mengenai susunan penduduk berdasarkan usia dan jenis kelamin. Piramida penduduk bisa dikatakan sebagai dua buah diagram batang di mana satu sisi menunjukkan jumlah penduduk perempuan dan sisi lainnya menunjukkan jumlah penduduk laki-laki. Dari piramida tersebut dapat diketahui karakteristik suatu penduduk.

Penyerahan Modul Pembuatan Piramida Penduduk/dokpri
Penyerahan Modul Pembuatan Piramida Penduduk/dokpri

Modul pembuatan piramida penduduk ini diserahkan kepada perangkat kelurahan, supaya mempermudah pihak perangkat kelurahan dalam pembuatan piramida penduduk untuk tahun-tahun selanjutnya.

Pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini mengharuskan  semua sekolah untuk melaksanakan pembelajaran secara daring, salah satunya yaitu Sekolah Dasar di Kelurahan Bulusan. Semua siswa/i melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah masing-masing atau daring.

Hal ini membuat siswa/i kesulitan dalam belajar, banyak siswa/i yang kebingungan saat belajar secara online di rumah, terutama pada pelajaran matematika yang pada umumnya dianggap sulit oleh sebagian besar siswa/i.

Ketersediaan modul dalam pendampingan belajar juga menjadi masalah serius dalam pembelajaran secara daring. Berdasarkan permasalahan tersebut, mahasiswa UNDIP membuat modul pembelajaran matematika yang mudah dipahami oleh siswa SD. Modul tersebut berisi materi dan latihan soal matematika beserta pembahasan untuk kelas VI SD.

Modul Pembelajaran Matematika 
Modul Pembelajaran Matematika 

Program tersebut dimulai dari pembagian modul  pada hari Senin (02/8) melalui chat WhatsApp yang dikirim kepada ibu Ketua PKK Kelurahan Bulusan agar proses pembagian modul tetap aman. Selain pembagian modul, dilaksanakan juga pendampingan belajar melalui chat WhatsApp. Hal ini dikarenakan masih banyak siswa/i yang belum paham apabila belajar sendiri, sehingga dibutuhkan pendampingan dalam belajar. Para siswa/i menyambut baik program yang diadakan oleh mahasiswa KKN Tim II Periode 2021 ini. Dikarenakan mata pelajaran matematika yang selalu dianggap sulit oleh siswa/i, sehingga adanya program ini siswa/idapat terbantu dalam memecahkan masalah dalam bidang matematika.

Oleh : Fitri Cahyani

Fakultas Sains dan Matematika

KKN Tim II UNDIP 2021

DPL : Dra. Puji Astuti, M.SI.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun