Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Home Artikel Utama

Menjadikan Kamar Kos Senyaman Rumah, Bagaimana Caranya?

5 September 2022   13:25 Diperbarui: 11 September 2022   00:05 1280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kamar kos nyaman| Dok Twitter Candra Aditya via Kompas.com

Lino, teman angkatan saya memiliki hobi merakit mainan Gundam. Sejak awal kuliah dia suka mengoleksi gundam yang dibeli secara online. 

Perlahan koleksinya kian bertambah hingga akhirnya ia sengaja membuat lemari kaca tersendiri untuk memajang Gundam. Baginya hobi ini membuat dirinya lebih semangat. 

Menyulap Kamar Kos Menjadi Lebih Menarik | Sumber Hipwee
Menyulap Kamar Kos Menjadi Lebih Menarik | Sumber Hipwee

Katanya dulu saat masih sekolah dan tinggal bersama orang tua. Ibunya pasti melarang dirinya membeli mainan Gundam. Mimpinya untuk mengoleksi Gundam harus dipendam sementara waktu. Alhasil ketika sudah kuliah dan tinggal di kosan. Ia bisa melampiaskan hobinya. 

Berbeda dengan Fredo, teman angkatan saya lainnya. Karena dulu di rumahnya terdapat aquarium besar tempat orang tuanya memelihara ikan seperti Arwana. Ketika kuliah dan tinggal di kosan. Ia akhirnya membeli aquarium mini dan memelihara ikan hias. 

Meskipun ukuran aquarium lebih kecil di kosan namun setidaknya kenangan kecil yang sering melihat aquarium keluarga bisa terobati karena ia mendesain semirip mungkin dengan di rumahnya. 

Tinggal di kosan juga menjadi cara awal kita melatih kreativitas. Kita bisa memasang pernak-pernik, memberikan furniture ataupun mendesain kamar sesuai karakter kita. 

Ada teman yang suka artis Korea, di kamarnya penuh dengan poster artis-artis Korea Selatan. Ada yang suka anime, di kamarnya banyak terdapat komik Jepang. Ada yang suka otomotif, di kamarnya banyak terdapat miniatur mobil atau motor. 

Kamar adalah tempat kedua kita setelah kampus. Ketika kita bisa mendesain kamar kosan senyaman mungkin. Segala keletihan dan kepenatan dunia perkuliahan bisa segera sirna saat istirahat di kamar yang nyaman. 

# Pilih Furniture Secara Bijak

Pernah masuk ke kamar kos teman yang di dalamnya terlalu banyak furniture atau barang sehingga terlihat pengap dan berantakan? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun