Mohon tunggu...
Galih Prasetyo
Galih Prasetyo Mohon Tunggu... Lainnya - pembaca

literasi

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bukan Kejutan, Fachri Husaini Memang Berkualitas

21 September 2018   19:44 Diperbarui: 21 September 2018   19:58 1136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fachry Husaini | bisnis.com

Sejak ditunjuk pada 2017, Fachry memiliki program terarah dan terstruktur untuk membangun Timnas U-16. Yang menarik langkah pertama Fachry usai ditunjuk jadi pelatih Timnas U-16 ialah langsung menyurati semua Asprov PSSI.

Fachry sangat percaya potensi terbaik tentu saja tersebar di semua daerah, dan karenanya peranan Asprov sangat penting bagi pria kelahiran Aceh tersebut. Selain itu Fachry juga memfokuskan pencarian talenta muda terbaik pada Pusat Pendidikan Latihan Pelajar (PPLP) dan Pusat Pengembangan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLPD). Dua program yang sempat juga menjadi fokus Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sejak 2015 lalu.

Langkah pertama Fachry sangat tepat, ia kemudian mendapatkan banyak talenta muda yang memang murni pantauan dan binaan dari Asprov. Artinya Fachry meruntuhkan stigam yang selama ini terbangun bahwa skuat di Timnas usai muda ialah pemain titipan.

"Ada beberapa tipikal pemain yang diinginkan oleh saya. Pertama pemain yang bagus dalam aspek fisik, kedua aspek teknik, ketiga aspek mental dan terakhir, yang paling penting, yakni aspek taktik," kata Fachry seperti dikutip dari bola.com

Publik sepakbola nasional mulai menaruh kepercayaan dan harapan besar kepada Fachry. Fachry kemudian membayarnya dengan gelar juara di turnamen Tien Phong Plastic Cup pada tahun pertama kepelatihannya. Nama Rendy Juliansyah serta skuat U-16 lainnya mulai dikenal publik.

Sebagai seorang pelatih yang membina para pemain dengan kisaran usai yang bisa meledak-ledak, Fachri sosok pelatih tegas namun dekat kepada para pemainnya. Ia paham betul, dua hal itu menjadi kunci untuk seorang pelatih tim muda.

Ketegasan Fachri tentu terlihat dalam urusan taktiknya. Seperti saat ia mengambil keputusan untuk si kembar Timnas U-16, Bagas dan Bagus di posisi yang berbeda. Awalnya si kembar ini berposisi sebagai striker. Bagas kemudian digeser jadi bek sayap, sedangkan Bagus tetap pada posisi awalnya.

Hasilnya tentu bisa kita lihat di laga melawan Iran. Keduanya bermain impresif dan sesuai dengan instruksi Fachri. Bahkan Fachri kabarnya memiliki ketegasan di luar taktik, seperti penggunaan HP selama turnamen yang hanya 2 jam per hari.

Kembali ke urusan taktik, Fachri seperti pelatih kelas dunia yang tak sungkan untuk ubah taktik di tengah pertandingan. Sudah banyak pertandingan yang dilakoni Timnas U-16, kita bisa melihat gaya Fachri tersebut. Ia bakal mengubah taktik dan pemain jika dirasa skema permainan berjalan tak sempurna.

Dengan kondisi seperti ini, pemain yang masuk skuat U-16 memang dituntut untuk memiliki kemampuan adaptasi. "Dengan perkembangan itu, saya harap mereka juga bisa bermain dengan tempo tinggi. Saat ini mereka bisa bermain cepat hingga 60 menit," kata Fachri.

Terakhir mengapa hasil melawan Iran tak terlalu mengejutkan bagi saya pribadi, karena di sejumlah laga uji coba sebelum turnamen ini, Fachri memilih lawan dengan sempurna. Seperti uji coba melawan Oman pada 12 September 2018 lalu. Meski berakhir imbang 3-3, melawan Oman, skuat U-16 menjadi tahu kekurangan mereka di laga-laga melawan tim Arab dan Asia Tengah seperti Iran, dua kekuatan sepakbola yang selama ini jadi ganjalan laju Timnas di turnamen sepakbola.

Semoga saja trend positif ini terus berlanjut di laga-laga berikutnya Timnas U-16 di ajang Piala AFC U-16 2018.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun