Mohon tunggu...
Indah Dwi
Indah Dwi Mohon Tunggu... Lainnya - Ibu rumah tangga yang mencoba mendidik anak anak usia dini

hobi saya bernaynyi oleh karena itu saya senang saat mengajar anak usia dini karena bisa menyalurkan hobi saya.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengenal Konsep Bilangan Menggunakan Media Roda Putar Angka

6 Maret 2024   20:03 Diperbarui: 6 Maret 2024   22:12 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Menjadi seorang pendidik kita harus mampu menarik minat belajar peserta didik agar para peserta didik merasa senang dan tertarik saat berlangsungnya proses belajar mengajar. Apalagi pada jenjang PAUD sudah seharusnya guru mampu menyiapkan media-media belajar yang inovatif. Media pembelajaran tidak hanya dari buku atau dari video pembelajaran sebagai sarana belajar siswa agar siswa dapat terbantu dalam pemahaman materi belajar.

Sebagai guru anak usia dini harus mampu menciptakan karya inovatif seperti media pembelajaran yang tepat dan menarik peserta didik. Gunanya adalah agar anak didik merasa tertarik, nyaman dan senang saat proses kegiatan belajar serta tercapainya tujuan pembelajaran. Permasalahan yang muncul adalah rendahnya kemampuan anak dalam mengenal konsep bilangan. Anak masih sulit mengenal angka terutama 5-10. Di buatnya media roda putar angka adalah untuk membantu anak belajar mengenal angka dengan cara yang menyenangkan. Anak dapat bermain dan juga belajar. Media roda putar angka menggunakan tekhnologi sederhana. Anak memutar roda putar angka kemudian melihat angka berapa yang tertuju oleh anak panah. Media roda putar angka juga di hiasi batasan warna warni yang berbeda sehingga terlihat menarik untuk anak-anak usia dini. Dengan adanya media roda putar angka ini dapat membantu anak didik dan juga juga pendidik untuk dijadikan alternative yang tepat dalam konsep mengenal angka.

Roda putar angka ini memiliki banyak manfaat bagi peserta didik dan guru. Untuk peserta didik dapat memudahkan anak dlam mengenal konsep bilangan dengan cara yang menyenangkan. Sedangkan bagi guru dapat membantu mempermudah dalam proses mengajar dengan cara bermain yang menyenangkan, sehingga dapat terpenuhunya capaian pembelajaraannya dengan baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun