Mohon tunggu...
IIN NURAENI
IIN NURAENI Mohon Tunggu... Guru - Guru

Seorang Ibu yang suka menulis dan menyukai anak-anak

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Kegiatan Berbagi Takjil dan Berbuka Puasa bersama keluarga Besar UPT Satuan Pendidikan SDN Pekoren I

31 Maret 2024   22:06 Diperbarui: 31 Maret 2024   22:11 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bulan suci Ramadhan adalah bulan yang penuh keberkahan, pengampunan dan rakhmat serta kasih sayang dari Allah SWT.

Pada bulan yang penuh rahmat ini beragam kegiatan keagamaan dilaksanakan di UPT Satuan Pendidikan SDN Pekoren I, diantaranya pondok Ramadhan, tadarus, berbagi takjil, dan berbuka puasa bersama.

Agenda berbagi takjil dan buka puasa bersama sudah yang kesekian kalinya dilaksanakan di lembaga kami, dengan tujuan menjalin silaturahmi antar warga sekolah yakni Kepala sekolah, rekan guru, tokoh masyarakat, komite sekolah, pembina ekstrakurikuler, penyebrang (keamanan), dan siswa kelas 6.

Sebelum kami Guru Kelas 6 yakni Ibu Iin Nuraeni dan Pak Richi Agus mengajukan proposal kegiatan Ramadhan kepada Bapak Kepala Sekolah yakni Bapak Yasin, S.Pd, dalam proposal tersebut kami sertakan rundown kegiatan, siapa yang terlibat, siapa saja yang menjadi tamu undangan, waktu kegiatan, dan asal dana. 

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi

Kegiatan dimulai pukul 15.30 sampai selesai sholat tarawih, yang terlibat adalah segenap warga sekolah dan paguyuban wali murid kelas 1 sampai kelas 6, sedangkan tamu yang kami undang adalah Tokoh masyarakat, kepala pemerintahan di Desa Pekoren, komite sekolah, pihak keamanan, dan dana yang kami gunakan adalah donasi dari segenap dewan guru, wali murid, paguyuban, dan donasi dari beberapa donatur.

Waktu yang kami tunggu pun tiba, namun Allah memiliki rencana lain, beberapa hari berlalu cuaca sungguh cerah, tak ada awan yang kelabu, dan dengan takdir terbaik Allah, pada hari Kamis, 28 Maret 2024, sore menjelang ashar hujan turun dengan derasnya, dan yang menjadi booster buat kami adalah semangat dari anak-anak hebat yang datang di tengah guyuran hujan yang mulai mereda, dan alhamdulillah menjelang waktunya berbagi takjil hujan pun reda sampai tiba datangnya waktu berbuka. Acara selanjutnya adalah mendengarkan tausiah yang disampaikan oleh Bapak Ustadz Abdullah,  dilanjutkan berbuka puasa dan sholat maghrib berjamaah dan ditutup dengan makan bersama seluruh warga sekolah dan tamu undangan.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

Alhamdulillah 1500 porsi kue dan minuman untuk berbuka sudah tersalurkan, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah berkontribusi, semoga Allah membalas semua kebaikan dengan berjuta kebaikan, memberikan kemurahan rizki dan kesehatan, insya Allah bertemu kembali di bulan Ramadhan tahun depan, amiin ya Rabbal Alamin.. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun