Mohon tunggu...
Ida S
Ida S Mohon Tunggu... Administrasi - Joyful

Youtube: https://www.youtube.com/channel/UC_VcRcUxjRCthjILM9AmNAA/ my blog: https://agrace2011.blogspot.com/ https://mywishes09.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Squid Game", Uang Tidak Dapat Menyelesaikan Segala Persoalan Hidup dan Juga Tidak Dapat Mengisi Kehampaan

16 Januari 2022   22:19 Diperbarui: 16 Januari 2022   22:27 620
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: wikipedia.org

Abdul Ali, pria polos dan baik hati yang seharusnya menang dalam permainan kelereng tetapi ditipu Sang-woo, teman yang sudah dianggap kakaknya sendiri.

Sae-byeok yang diajak bercerita oleh partnernya sebelum mulai permainan kelereng. Cerita dari hati ke hati yang menyentuh, tetapi yang lebih menyentuh adalah partnernya ini membiarkan dirinya kalah setelah mendengar impian Sae-byeok yang ingin berkumpul lagi dengan keluarganya.

Dibalik kebrutalan, keserakahan, keegoisan manusia ternyata masih ada manusia-manusia yang mampu mempertahankan kemurnian karakter dan sisi kemanusiaan, dan kebaikan yang ada dalam diri seseorang.

Di bagian terakhir ada kejutan tidak saya duga, yaitu: Oh Il-nam, kakek tua yang sekarat tersebut adalah ternyata adalah seorang VIP, penggagas dan perencana dari kompetisi yang mematikan ini. Il-nam dulunya adalah orang miskin, dan ketika miskin dia pikir uang akan membuatnya bahagia tetapi setelah kaya, hidupnya ternyata masih hampa dan kosong bahkan ketika sakit dia justru banyak terkenang masa kecilnya. Il-nam juga tidak percaya ada orang yang baik dan mau memperdulikan orang lain bahkan di menit-menit terakhir hidupnya, dia masih sibuk bertaruh dengan Gi-hun jika ada orang lewat yang membantu seorang pengemis mabuk sebelum pukul 24.00 maka Gi-hun yang menang. Kakek tua yang menyedihkan dan tidak bahagia sampai akhir hayatnya walaupun banyak uang.

Pemenang dari kompetisi ini bisa ditebak adalah Gi-hun, dan setelah terlibat dari pertarungan mematikan ini membuat perubahan karakter dari Gi-hun bagaimana dia lebih memperdulikan orang lain dan menganggap uang bukan sumber kebahagiaan dalam hidupnya karena uang yang dimilikinya tidak dapat menyelamatkan hidup ibunya karena ketika dia pulang ibunya telah tiada.

Gi-hun pun hidup menggelandang walaupun punya banyak uang karena uang tersebut tidak pernah dia gunakan, mungkin efek trauma untuk kejadian mengerikan yang dia alami selama berkompetisi.

Drama Squid game ini kita dapat belajar beberapa hal:

1.Tentang pilihan

Alasan orang-orang ikut kembali menjadi peserta kompetisi tersebut setelah sempat keluar adalah keputusasaan dan menganggap kehidupan mereka seperti neraka dan mereka tidak takut mati, jadi daripada mereka mati sia-sia di luar sana lebih baik bertaruh nyawa untuk mendapatkan uang banyak.

Tetapi ada perbedaan besar atas pilihan mereka yaitu: jika mereka memilih tetap menjalani kehidupan mereka yang sulit mereka tidak akan membunuh banyak orang dan terhindar menjadi monster, Dan juga hidup mereka akan ditentukan dan dikontrol mereka sendiri ketika mereka memilih untuk menjalani kehidupan sesendiri.

Tetapi ketika mereka memilih menjadi peserta kompetisi maut ini, mereka berubah menjadi monster demi bertahan hidup.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun