Mohon tunggu...
Humas BHP Surabaya
Humas BHP Surabaya Mohon Tunggu... Jurnalis - Humas
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Saya seorang Humas di Balai Harta Peninggalan (BHP) Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Kepala BHP Surabaya Hadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pejabat Administrasi dan Fungsional Jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim

18 Oktober 2023   07:48 Diperbarui: 18 Oktober 2023   08:04 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dok. Humas BHP Surabaya/Kepala BHP Surabaya beserta jajaran Kepala Satker Jajaran Kemenkumham Jatim

Selasa pagi (17/10), Kepala BHP Surabaya, Hendra Andy Satya Gurning menghadiri kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah 131 pejabat administrasi dan fungsional jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim di JW Marriot Hotel Surabaya.

Dalam sambutannya, Kakanwil Kemenkumham Jatim, Heni Yuwono yang didampingi Pimpinan Tinggi Pratama, menyampaikan pentingnya pelantikan ini sebagai upaya untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

"Dengan pelantikan ini, kami berharap dapat menciptakan aparatur yang berintegritas dan menghasilkan perubahan yang mendukung reformasi birokrasi untuk mewujudkan Good and Clean Governance," kata Kakanwil tersebut.

Menurut Heni, mutasi dan promosi merupakan bagian yang biasa dalam dinamika organisasi sebagai tour of area and tour of duty, serta dalam rangka penyegaran organisasi. "Tidak ada yang kekal di dunia ini kecuali perubahan. Seorang pemimpin yang baik harus mampu membaca dan mengikuti perubahan dengan bijaksana," tegasnya.

Disamping itu, Heni juga berpesan agar jajarannya tetap dalam satu jalur dan gas pol. "Lapas, rutan, imigrasi, balai harta peninggalan, rupbasan dan bapas berada dalam satu jalur besar yaitu Kemenkumham," pungkasnya.


Diantara 131 pejabat yang dilantik, ada 11 Kalapas, 4 Kabapas, 4 Karutan, dan 1 Kepala LPKA. Sisanya merupakan pejabat eselon III, IV, dan pejabat fungsional di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jatim. Hal ini tentunya menandai berubahnya nahkoda beberapa lapas besar di Jatim. Mulai dari Lapas Sidoarjo, Lapas Perempuan Malang, Lapas Banyuwangi, Lapas Narkotika Pamekasan hingga Lapas Bojonegoro. (Humas BHP Surabaya)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun