Mohon tunggu...
Hilman Idrus
Hilman Idrus Mohon Tunggu... Administrasi - Fotografer

√ Penikmat Kopi √ Suka Travelling √ 📷

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Akankah Marc Klok Bergabung Persib Bandung?

25 Juni 2021   15:28 Diperbarui: 25 Juni 2021   15:47 793
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mantan pemain Persija Jakarta, Marc Klok. Foto by. Instagram Marc Klok

Jelang bergulirnya Liga 1 2021, kabar mengejutkan datang dari klub ibu kota Persija Jakarta, sang gelandang naturalisasi asal Belanda, Marc Klok  resmi mengakhiri kerja sama dengan Macan Kemayoran. 

Dikutip dari Kompas.com pada Rabu 23 Juni 2021 baik Klok maupun Persija sepakat mengakhiri kerja sama, dan tidak menjelaskan secara detail persoalan di balik keputusan tersebut.

Walaupun begitu, hengkangnya gelandang yang mengantarkan Persija Jakarta menjuarai piala Menpora pada April lalu, tentu menimbulkan tanda tanya bagi pecinta sepak bola nasional.

Pasalnya Klok merupakan salah satu gelandang terbaik di Liga Indonesia saat ini, jika dilepaskan Persija Jakarta merupakan kerugian besar bagi klub yang baru saja mendatangkan pelatih baru asal Italia, Angelo Alessi. 

Karena sebelumnya Klok tampil cukup baik bersama PSM Makassar sejak 2017 hingga 2019 dan turut mengatarkan Juku Eja menjuarai piala Indonesia 2019, kemudian berperan besar membawa Persija menjuarai turnamen piala Menpora 2021.

Terlepas dari faktor di balik perginya pemain bernama lengkap Marc Anthony Klok itu, saat ini media sosial pun menjadi riuh, soal spekulasi terkait di klub manakah yang menjadi tujuan Marc Klok selanjutnya. 

Ada yang mengaitkan Klok dengan Bali United, lantaran sang pemain hingga kini masih berada di pulau dewata, sejak menemani istrinya melahirkan pada mei lalu. Selain Bali United, ada juga rumor bahwa Marc Klok bakal bergabung dengan Arema FC dan Persib Bandung.

Namun, klub terakhir yang diyakini bakal mendapat tanda tangan mantan pemain PSM Makassar tersebut, karena pelatih Maung Bandung Robert Albert sangat dekat dengan sang pemain. 

Terlebih klub kebanggaan masyarakat Jawa Barat itu, saat ini lebih kental nuansa Belanda, karena selain pelatih yang berkewarganegaraan Belanda, ada Nick Kuipers, Geoffrey Castillion dan Ezra Walian.

Justru itu, hal inilah membuat publik mulai mengaitkan mantan pemain Cherno More Varna itu dengan Persib Bandung, namun ini hanya dugaan dan penilaian yang disampaikan warga net, tapi keputusannya ada di tangan Marc Klok. 

Dan, hingga sejauh ini sang pemain belum memberi sinyal bakal berlabuh di klub mana pun, baik bersama Bali United, Arema FC maupun Persib Bandung. Nah, apakah kedekatan dengan Robert Albert membuat Marc Klok memutuskan bergabung bersama Persib Bandung? Menarik ditunggu.

Ternate, 25 Juni 2021

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun