Mohon tunggu...
Hilda Ayu Putri Nadifa
Hilda Ayu Putri Nadifa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hai, aku seorang mahasiswi yang gabut. Suka menulis, kalau menyukaimu tentu tidak mungkin

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Ada yang Baru Nih tentang Aturan Pemakaian Seragam Sekolah, Apa Saja Ya?

5 Januari 2023   19:33 Diperbarui: 5 Januari 2023   23:54 357
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Hola halo ! siapa disini yang masih sekolah atau memiliki anak yang masih duduk di jenjang sekolah dasar/menengah pertama/ menengah atas? Sudah tahu belum jika ada perubahan tentang pemakaian seragam sekolah?

Seragam sekolah merupakan atribut yang harus dipakai oleh siswa saat ia berangkat ke sekolah. Tujuannya sebagai identitas jika ia masih sekolah dan agar siswa terbiasa berpakaian rapi. 

Selain itu seragam sekolah juga mencerminkan tingkatan jenjang pendidikan. Tak hanya itu saja, pemakaian seragam sekolah juga bertujuan agar rasa nasionalisme tertanam pada diri siswa dan meningkatkan tanggungjawab serta kedisiplinan.

Seragam sekolah setiap hari tentu akan berbeda, karena aturan sekolah yang menghimbau agar siswa mengenakan seragam sekolah sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan. 

Akan tetapi, sesuai arahan dari mas menteri pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi yaitu Nadiem Makarim yang mengubah aturan pemakaian seragam sekolah. 

Hal itu telah disahkan dalam peraturan menteri pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi RI Nomor 50 Tahun 2022 tentang Pakaian seragam sekolah bagi peserta didik jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah.


Gimana nih kepo nggak sama isi permendikbudristek tersebut? Nih aku spill sedikit isinya. Yuk kepoin sampai bawah!

Pemakaian seragam nasional

Seragam nasional yaitu pakaian yang dipakai oleh siswa saat belajar di sekolah yang mana model dan warnanya sama semua satu Indonesia/secara nasional. Pemakaian seragam nasional ini hanya pada hari senin dan kamis serta pada hari pelaksanaan upacara bendera. Sesuai dengan pasal 5 angka (1), model dan warna pakaian seragam nasional yaitu :

1.     Siswa SD/SDLB memakai atasan kemeja berwarna putih dan bawahan celana/rok berwarna merah hati.

2.     Siswa SMP/SMPLB memakai atasan kemeja berwarna putih dan bawahan celana/rok berwarna biru tua.

3.     Siswa SMA/SMALB/SMK/SMKLB memakai atasan kemaja berwarna putih dan bawahan celana/rok berwarna abu-abu

Pemakaian Seragam Pramuka

Seperti yang kita tau, jika seragam pramuka berwarna cokelat dengan memakai hasduk, dan terdapat logo tunas kelapa pada kerah baju. Dulu seragam pramuka dipakai pada hari Jumat dan Sabtu. Akan tetapi, sekarang seragam pramuka di pakai pada saat hari pramuka atau hari yang telah ditentukan sesuai peraturan sekolah.  Untuk seragam pramuka, modal dan warna sudah ditetapkan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka

Pemakaian Seragam Khas Sekolah

Seragam yang dipakai oleh siswa dengan mencerminkan karakteristik masing-masing sekolah. Untuk motif dari seragam khas sekolah disesuaikan dengan kebijakan sekolah.

Pemakaian Seragam Bagi Siswa Aceh

Untuk siswa Aceh, pemakaian seragam nasional tetap sesuai dengan pasal 5 angka (1) akan tetapi menyesuiakan dengan peraturan perundang-undangan pemerintah aceh.

Pemakaian Pakaian Adat

Pemakaian pakaian adat oleh siswa dilakukan saat acara adat daerahnya yang telah ditetapkan oleh pemeirntah daerah. Akan tetapi pemakaian pakaian adat menyesuaikan dengan agama dan kepercayaan yang dianut. 

Misalnya di Kabupaten Ponorogo, pemerintah daerah yaitu Bapak Sugiri, menyuruh seluruh pelajar, tenaga pengajar, ASN memakai pakaian ala santri di sekolah/kampus. Pakaian ala santri seperti memakai sarung dan peci untuk laki-laki, memakai jubah dan kerudung menutup dada untuk perempuan. Untuk yang beragama non muslim menyesaikan saja, seperti berpakaian menutup aurat. Hal itu dilakukan untuk menyambut hari santri nasional pada 22 oktober.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun