Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mana yang Benar, Kucing Memiliki 7 atau 9 Nyawa?

27 Februari 2021   23:52 Diperbarui: 28 Februari 2021   00:20 3118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sissy - foto koleksi HennieTriana

Namun, bukan berarti kucing tidak bisa cedera. Jadi jangan sekali-kali membiarkan anak-anak untuk mencoba menjatuhkan kucing dari ketinggian. Kucing bisa juga terluka jika jatuh, jari kaki dan otot mereka bisa robek, bahkan mengalami patah tulang.

Masyarakat zaman dahulu percaya akan takhayul. Mereka percaya bahwa kucing adalah teman penyihir dan mewakili kejahatan, terutama yang berbulu hitam.

Anggapan ini membuat orang-orang takut pada kucing. Mereka berusaha menyingkirkannya dengan cara yang sangat kejam. Kucing-kucing ini dilemparkan dari menara yang sangat tinggi. Tindakan ini bertujuan untuk membasmi setan, yang mereka percaya ada di tubuh kucing.

Akan tetapi, kucing-kucing ini selamat dari maut. Oleh sebab itulah masyarakat pada Abad Pertengahan percaya bahwa kucing memiliki nyawa lebih dari satu. Setan memang sulit untuk dihancurkan.

Kenapa angka 7 yang digunakan untuk menggambarkan banyaknya nyawa kucing?

Konon, angka 7 dalam tradisi Kristen memiliki kekuatan simbolis yang tinggi; ada tujuh dosa mematikan, tujuh sakramen, tujuh kebajikan, dan menurut Alkitab, dunia diciptakan dalam tujuh hari.

Angka 7 juga sering muncul dalam dongeng, contohnya kisah "Serigala jahat dan 7 Kambing Kecil", "7 Burung Gagak", dan "Putri Salju dan 7 Kurcaci".

Kucing dengan 9 nyawa

Ternyata 7 nyawa kucing masih belum cukup. Di Inggris, ada ungkapan "kucing memiliki 9 nyawa".

Angka 9 ini berhubungan dari mitologi Celtic*. Dewa utama mereka adalah Odin, dalam pencarian kebijaksanaan dan pengetahuannya melakukan pengorbanan diri yang berlangsung selama 9 hari 9 malam.

Ada juga yang menghubungkan angka 9 ini merupakan simbol keagamaan, misalnya neraka terdiri dari 9 lingkaran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun