Mohon tunggu...
Hasna SekarS
Hasna SekarS Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa S1 PGSD

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pembiasaan Sholat Berjamaah di Sekolah untuk Melatih Kedisiplinan Peserta Didik

18 April 2024   15:30 Diperbarui: 18 April 2024   15:37 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sholat merupakan salah satu rukun Islam yang wajib dilakukan oleh umat muslim. Sholat digunakan sebagai salah satu cara umat muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dalam pelaksanaannya, umat muslim dianjurkan untuk melakukan sholat secara berjamaah. Karena dengan sholat berjamaah seorang muslim akan mendapatkan keutamaan berupa pahala yang lebih banyak daripada sholat sendiri (munfarid).

Setiap lembaga pendidikan berupaya membentuk karakter peserta didiknya, sebagaimana tercantum dalam tujuan pendidikan nasional, yang salah satunya adalah menciptakan individu yang taat beragama. Salah satu cara untuk memperbaiki moral peserta didik adalah dengan meningkatkan kualitas sholat mereka. Saat peserta didik diarahkan untuk rajin melaksanakan sholat berjamaah, hal ini akan secara bertahap menghasilkan perubahan positif dalam perilaku mereka. Misalnya, kedisiplinan, saling menghargai, dan sikap-sikap positif lainnya akan mulai terbentuk saat peserta didik mempraktikkan sholat berjamaah.

SD Muhammadiyah Condongcatur ikut serta dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional yaitu dengan melaksanakan pembiasaan sholat berjamaah, baik itu sholat dhuha, sholat dzuhur, dan sholat ashar. SD Muhammadiyah Condongcatur merupakan sekolah berbasis Islam sehingga seluruh peserta didik beragama Islam. Pelaksanaan pembiasaan sholat berjamaah ini dilaksanakan oleh kelas I sampai dengan kelas VI secara bergantian dan tetap didampingi oleh wali kelas masing-masing. Sholat berjamaah ini dilakukan di Mushola AR. Fachruddin yang merupakan salah satu fasilitas yang dimiliki oleh SD Muhammadiyah Condongcatur.

Pembiasaan sholat berjamaah ini dapat melatih kedisiplinan peserta didik, karena dalam pelaksanaannya peserta didik diminta untuk membawa alat sholat pribadi, bebraris rapi untuk menuju mushola, melepas alas kaki dan merapikannya, melakukan wudhu secara bergantian, kemudian melaksanakan sholat yang dipimpin oleh salah seorang peserta didik. Dengan adanya pembiasaan sholat berjamaah di SD Muhammadiyah Condongcatur ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi peserta didik maupun guru, terutama memberikan pengaruh yang baik terhadap perkembangan sikap spiritual dan karakter peserta didik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun