Mohon tunggu...
Segar

Metabolisme Lemak Saat Berpuasa

21 Mei 2018   10:18 Diperbarui: 21 Mei 2018   10:39 1129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: PEXELS

Lipase pencernaan disekresikan ke dalam lumen usus halus yang bercampur dengan permukaan butiran-butiran lemak yang besar. Produk awal dari proses pencernaan adalah asam lemak dan lipofosfogliserida, yang merupakan detergen kuat. Kedua senyawa ini akan mempercepat proses pencernaan karena dapat mendispersikan butiran-butiran lemak dalam jumlah yang sangat banyak. Dengan meningkatnya konsentrasi asam lemak dan dengan dihasilkannya 2-monoasilgliserol, senyawa ini dimasukkan ke dalam misel pada garam empedu. 

Monoasilgliserol juga mempercepat kerja detergen dari garam empedu, yang kemudian mempermudah emulsifikasi triasilgliserol dan vitamin-vitamin yang larut menuju permukaan sel epitel usus, dimana asam lemak, vitamin-vitamin yang larut dalam lemak, dan 2-monoasilgliserol dilepaskan dari misel. Triasilgliserol yang disintesis tersusun menjadi kilomikron yang disekresikan oleh sel epitel usus ke dalam lacteal yaitu pembuluh limfa kecil di dalam vili usus halus. Kemudian dari limfatik, kilomikron melewati pembuluh limfa di dada yang selanjutnya masuk ke dalam darah dan dengan demikian membantu pengangkutan bahan bakar lipid ke berbagai jaringan tubuh.

Reaksi - oksidasi asam lemak yang terjadi di dalam mitokondria sel hati akan menghasilkan asetil-KoA yang dapat memasuki siklus Krebs. Reaksi -oksidasi asam lemak terjadi dalam 3 tahap yaitu aktivasi, pengangkutan ke dalam sel mitokondria, dan oksidasi menjadi asetil CoA. ATP diperlukan untuk mengawali atau mengaktifkan asam lemak pada gugus karboksilnya oleh suatu reaksi enzimatis. 

Secara umum, masuknya asam lemak ke dalam lintas metabolik didahului dengan perubahan asam lemak menjadi turunan koenzim A (CoASH). Turunan asil ini disebut alkanoil atau alkenoil-CoA, dan di dalam bentuk ini asam lemak dikatakan berada dalam keadaan teraktivasi. Aktivasi asam lemak akan memicu pembentukan tioester dari asam lemak dan CoA. Proses ini bersamaan dengan hidrolisis ATP menjadi AMP. Enzim yang mengkatalisis reaksi ini adalah asil-CoA sintetase.

Dengan demikian semakin jelas bahwa puasa sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita karena dapat mengistirahatkan saluran pencernaan serta mampu membakar berbagai timbunan lemak yang ada di dalam tubuh kita, sehingga tubuh ita akan menjadi lebih bugar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun