Mohon tunggu...
Harfei Rachman
Harfei Rachman Mohon Tunggu... Freelancer - An Un-educated Flea

Aku, pikiran yang kamu takkan bisa taklukkan.

Selanjutnya

Tutup

Film

Mari Patah Hati Bersama Love At Second Sight/Mon Inconnue

8 November 2019   19:42 Diperbarui: 9 November 2019   08:06 472
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: jadwalnonton.com

 

Pembukaan Festival Sinema Prancis telah dibuka pada tanggal 6 November lalu. Pagelaran yang diawali oleh pidato dari duta besar Prancis, Jean-Charles Berthonnet yang tidak terlalu kaku dan sesekali pidatonya diisi oleh bumbu komedi sehingga para penonton tertawa dan mengapresiasi selera humor sang duta besar. Terakhir seluruh penyelenggara acara naik ke atas panggung dan meresmikan pembukaan dengan beberapa confetti dan Festival Film Prancis pun dimulai.

Film pembuka pun berjudul "Mon Inconnue" dalam bahasa Prancis, yang versi Inggris-nya bernama Love at Second Sight. Film ini juga kabarnya akan rilis di Indonesia pada tanggal 13 November mendatang. "Love At Second Sight bercerita awal tentang seorang remaja pria bernama Raphael yang hobi menulis sebuah cerita fantasi.

Pada suatu malam, dia tidak sengaja mendengarkan alunan piano dari sebuah ruangan di sekolahnya. Lalu dia melihat seorang gadis bernama  Olivia di dalamnya tengah bermain piano. Tak lama ada sebuah kejadian yang membuat keduanya berlari bersama dan kelelahan hingga pingsan bersamaan di sebuah bangku dan mulailah drama tersebut.

Lalu film bercerita tentang Raphael dan Olivia memadu kasih hingga hidup bersama hingga Raphael menjadi penulis ternama dan Olivia yang 'berkorban' dan memilih jadi guru piano sambilan.

Eits, sabar dulu! film ini tidak berkisah tentang romansa se-klise itu. Film ini punya kedalaman skrip yang sangat teramat rapih dan ini bukan spoiler, cerita sebenarnya bahkan belum dimulai.

Oke, film ini sesungguhnya mulai setelah beberapa tahun pasca Raphael dan Olivia tinggal serumah. Pada suatu malam, Raphael melakukan kesalahan terbesarnya hingga suatu pagi dia menemukan dirinya di realita yang berbeda. Kehidupan yang berbanding terbalik dengan kehidupan sebelumnya. Bayangkan, dulu dia seorang penulis terkenal, dan kini dia seorang guru sastra di sebuah sekolah dasar.

Pasti anda terheran dengan plot tersebut, sama dengan Raphael yang awalnya menyangka dia terkena prank atau semacamnya dari orang terdekatnya. Ternyata tidak, kejadian itu beneran nyata!

Yang paling parahnya lagi, Olivia sama sekali tidak lagi mengenalnya di kehidupan tersebut, dia kini adalah seorang pianis terkenal di Prancis dan sudah memiliki kekasih.

Oke, baiklah, anda tak perlu khawatir, saya hanya bercerita sinopsis di IMDb yang kurang lebih sama dengan apa yang saya ceritakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun